Kosmetik Kaleng-Kaleng, Bikin Kulit Bakal Jadi Begini...

18 Maret 2020 23:30

GenPI.co - Pada dasarnya kulit yang merupakan investasi setiap perempuan. Kulit bisa saja rusak karena penggunaan kosmetik palsu sembarangan yang dijual bebas oleh oknum yang tidak bertanggungjawab.

Meski jauh lebih murah, penggunaan kosmetik palsu dapat mengakibatkan berbagai gangguan pada kult.

Riset tersebut menunjukan, kosmetik palsu mengandung aluminium dan berilium tinggi serta bakteri dalam produk. 

Padahal, paparan alumunium bisa meningkatkan risiko alzheimer dan zat berilum memiliki sifat karsinogenik. 

BACA JUGA : Ragam Khasiat Air Tajin untuk Perawatan Tubuh dan Kecantikan

Dalam kasus terburuk, bahan-bahan beracun dalam banyak produk kosmetik palsu telah menyebabkan masalah kesehatan jangka panjang seperti tekanan darah tinggi dan infertilitas.

Penggunaan kosmetik palsu telah terbukti menyebabkan jerawat, dermatitis, sensitivitas dan iritasi kulit, infeksi mata. Bahkan, luka bakar kimiawi pada kulit.

BACA JUGA : 3 Khasiat Susu Domba untuk Kecantikan, Bikin Pria Bertekuk Lutut

Penggunaan kosmetik palsu tidak akan memberikan efek maksimal pada kulit, terlebih, produk kadaluwarsa justru akan memberikan efek lain yang lebih parah.

Penggunaan produk-produk tersebut bisa saja berpotensi menyebabkan kulit iritasi disertai dengan kemerahan, gatal hingga menyebabkan beruntusan pada kulit wajah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Landy Primasiwi

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co