GenPI.co - Tidak setiap hari pasangan kekasih menjalani hari-hari dengan mulus. Kecanggungan dan kekakuan sering pula menghiasi hubungan asmara Anda dan pasangan.
Seperti dilansir Times of India, berikut cara agar tidak ada lagi kekakuan di antara kalian berdua.
BACA JUGA: 3 Topik Masalah Asmara Ini Jangan Dijadikan Bahan Curhat
Kenali segala sesuatu tentang dia
Anda bisa mencari tahu apa makanan kesukaannya atau bagaimana karakternya. Hal seperti ini bisa sangat penting dan dapat dicapai jika Anda banyak menghabiskan waktu berdua.
Zona nyaman
Cobalah untuk tidak bersikap formal saat berbicara. Apalagi untuk mengintimidasi. Aturlah perasaan saling nyaman di antara kalian berdua, sehingga memungkinkan terjadinya hubungan yang jujur.
Setelah menemukan zona nyaman tersebut, Anda berdua bisa saling terbuka tentang segala hal satu dengan yang lain.
BACA JUGA: 4 Pertimbangan Sebelum Kamu Ingin Mengakhiri Hubungan Asmara
Ceritakan harapan Anda
Katakan apa yang menjadi harapan Anda dalam menjalin hubungan dengannya. Karena dibutuhkan kompromi dan pengorbanan untuk mencapai hubungan yang harmonis. Apa pun harapan Anda, jangan ragu untuk menyampaikannya kepada pasangan. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News