GenPI.co - Tinggi badan anak sangat dipengaruhi oleh faktor genetik. Namun, bukan berarti tak ada harapan agar anak bisa lebih tinggi lagi.
Ibu bisa mengoptimalkan tinggi badan anak dengan membiasakannya melakukan berbagai kegiatan. Hal ini bisa dilakukan selagi anak masih dalam masa pertumbuhan.
Dilansir dari Parenting Firstcry, ada 5 kegiatan yang bisa mengoptimalkan pertumbuhan tinggi badan anak. Berikut ulasannya.
BACA JUGA: Jangan Sembarangan, Begini Cara Kasih Makan Anak yang Benar
Berenang
Berenang merupakan salah satu jenis olahraga yang efektif dalam mengoptimalkan tinggi badan anak. Berenang dapat membuat seluruh otot di dalam tubuh bergerak dan bekerja. Selain itu, berenang juga dapat membantu mengurangi lemak di tubuh anak.
Yoga
Gerakan-gerakan dalam yoga dapat membantu anak tumbuh tinggi. Dengan yoga, anak melakukan gerakan peregangan yang dapat merangsang pertumbuhannya. Ingat, pastikan anak melakukan latihan pernapasan sederhana sebelum memulai yoga.
Stretching
Jika mengajak anak berlatih yoga agak merepotkan, ibu bisa mengajaknya melakukan gerakan stretching atau peregangan. Ajak anak untuk berdiri dengan punggung menempel ke dinding dan regangkan otot-otot di kakinya secara bersamaan. Gerakan ini dapat membantu memperpanjang tulang belakang dan juga memperbaiki postur tubuh anak.
BACA JUGA: Jurus Pemungkas Agar Anak Mau Makan Sayur
Bergelantungan
Anak-anak biasanya senang bergelantungan dalam wahana permainan yang ada di taman bermain. Bergelantungan sangat efektif untuk mengotimalkan tinggi badan anak. Selain itu bergelantungan juga bisa membuat bagian tulang belakang anak akan menjadi lebih lurus dan tidak bungkuk.
Lompat tali
Melakukan gerakan melompat dapat merangsang pertumbuhan tinggi bedan anak. Maka dari itu, ajaklah anak bermain lompat tali untuk meregangkan tubuhnya dan memicu ototnya untuk bekerja maksimal. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News