GenPI.co - Fenomena para istri menikahi seorang laki-laki ‘gay’ atau penyuka sesama jenis memang sudah lama menyeruak.
Hal ini bisa dilihat dari ciri-ciri suami yang cenderung bersikap feminim atau lemah lembut. Namun, tidak semua pria dengan pembawaan kalem adalah seorang gay.
Tidak ada tolak ukur yang tepat untuk bisa menilai sang suami memiliki orientasi berbeda atau tidak.
Jika memang sang istri selalu dirundung perasaan gelisah dan curiga, ada baiknya untuk mencari tahu.
Untuk memastikan sang suami adalah gay atau tidak, di bawah ini terdapat 8 tanda yang bisa diidentifikasi pada pria dengan perilaku tak lazim. Yuk simak!
1. Ada penolakan hubungan seksual di awal pernikahan, dan cenderung banyak alasan jika Anda ingin berhubungan seksual
2. Suami menuduh Anda terlalu agresif atau hiperseks walau Anda merasa bahwa hasrat seksual Anda normal
3. Anda menemukan obat kuat atau kondom, namun ia tidak pernah berusaha untuk berhubungan seks dengan Anda
BACA JUGA : Teman Dekatmu Gay atau Bukan? Cari Tahu Lewat Jarinya, Yuk
4. Anda menemukan aplikasi kencan gay atau video porno homoseksual di gadget-nya
5. Dia menunjukkan perilaku homofobik dan gemar mengomentari film atau berita yang berkaitan dengan LGBT dan homoseksual
6. Egonya seolah-olah naik apabila dipuji oleh pria lain
7. Ia menghabiskan banyak waktu dengan seorang pria (karena pria heteroseksual cenderung lebih berkelompok).
BACA JUGA : 300 Penari Indonesia Tampil di Festival Chingay Singapura
8. Media sosialnya didominasi oleh akun pria gay, termasuk akun yang berasosiasi dengan dunia homoseksual.
Apabila kecurigaan Anda memuncak, maka sangat disarankan untuk membicarakan hal ini baik-baik dengan suami.
Apabila diskusi ini tak memunculkan titik temu, namun ia tetap tak bisa menyembunyikan gelagat dan gestur terkait orientasi seksualnya, Anda bisa menemui konselor pernikahan untuk membantu menyelesaikan masalah tersebut.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News