Gaya Eksotis Hot Daddy Anjasmara, Bikin Cewek Pengin..

05 Februari 2020 09:14

GenPI.co - Perempuan mana yang tak terpikat dengan ketampanan aktor era  90-an, Anjasmara? Meskipun sudah menginjak usia 44 tahun, pemeran sinetron Si Cecep itu justru tampak awet muda dan maskulin. Hal ini tak lain karena ia sangat giat menekuni meditasi yoga dan serangkaian kegiatan kebugaran lainnya. Badan atletis yang ia miliki, membuatnya sering disebut sebagai hot daddy.

Soal gaya berpakaian, Bapak dua anak ini juga terlihat modis dan masa kini. Lewat unggahan foto di akun Instagram miliknya, Anjasmara sering membagikan aktivitasnya dengan mengenakan outfit casual, simpel namun fashionable. Penasaran seperti apa gaya Anjasmara yang bikin para gadis merem melek?

Yuk tengok 4 OOTD-nya seperti dihimpun dari akun Instagram @anjasmara

BACA JUGA: Rayakan Imlek! Intip 5 Outfit Ala Sandra Dewi dengan Nuansa Merah

Kemeja dengan kain batik

Aktor kelahiran Blitar, Jawa Timur itu dikenal gemar memadukan kain batik dengan berbagai gaya. Termasuk gaya yang satu ini, ia terlihat tampan dengan setelan kemeja warna hijau olive dengan kain batik yang dibuat sarung. Ia pun memakai peci hitam yang menambah kesan wibawa.


(Foto: Instagram/@anjasmara)

BACA JUGA: 40 Tahun Usianya, Tapi Selalu Tampil Menggoda dengan Outfit Seksi

Kaos dan celana tartan

Kali ini pemain film Koper itu terlihat casual dengan perpaduan kaos polos berahan linen warna kuning pucat dengan celana tartan berpotongan longgar. Kesan sederhana tercerin dari sandal bakiak yang ia kenakan. Simpel namun bergaya.


(Foto: Instagram/@anjasmara)

BACA JUGA: Si Tengil di Lapangan ini Punya Gaya Busana yang Oke Juga!

Kaos putih dengan sneakers

Gaya hot daddy pantas disematkan dari gaya yang satu ini. Saat di bandara, Anjasmara tampil kekinian dengan setelan kaos putih, celana biru dongker dengan sepasang sneakers keren warna kuning. Melengkapi penampilannya ia memakai kalung tasbih, gelang warna-warni, kacamata dan topi warna merah. Outfit yang kece banget!


(Foto: Instagram/@anjasmara)

BACA JUGA: Menggoda! Intip Gaya Kim Kardashian Dengan Outfit Neon Menyala

Kemeja merah dengan songket

Gaya berwibawa Anjasmara terlihat dari setelan kemeja warna merah dan kain songket yang dililit model sarung. Kesan sederhana terlihat dari sandal jepit yang ia kenakan saat berpose di teras rumah. Tampan menggemaskan!


(Foto: Instagram/@anjasmara)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co