GenPI.co - Ketika mampu untuk rendah hati, berarti kamu telah bersikap bijak. Kamu tahu letak kekurangan dan kelebihan diri sendiri sehingga tidak menjadi orang yang angkuh.
Namun, tidak semua orang bisa seperti itu. Seperti dilansir VictoryCoaches, berikut cara agar kamu rendah hati.
BACA JUGA: Belajarlah Menghargai Diri Sendiri dengan 4 Cara Ini
Akui kesalahan
Mengakui kesalahan adalah salah satu sikap yang menunjukkan rendah hati. Akan sangat terlihat sombong dan egois ketika kamu memertahankan pendapat dan perilaku yang tidak semestinya.
Pendengar yang baik
Kamu harus mau menjadi pendengar yang baik. Ini cerminan dapat menghargai orang lain dan bermurah hati untuk mendengar apa yang dikatakan. Kamu bisa mendengarkan keluh kesah, pendapat, atau curahan hati.
Memuji
Memberikan pujian kepada orang lain dapat sebagai ciri dari orang yang murah hati. Kamu bisa membuat orang lain bahagia dengan memberinya pujian.
Memaafkan dan melupakan
Dapat memaafkan kesalahan orang lain adalah tanda orang yang berjiwa besar sekaligus murah hati. Begitu pun dengan melupakan perbuatan orang yang telah menyakiti kamu.
BACA JUGA: Hadapi Masalah Berat dengan Syukur dan Tenangkan Diri
Dengan demikian, kamu telah bermurah hati untuk memberi maaf dan melupakan kesalahan orang lain. Walau terasa berat, tapi kamu wajib mencobanya. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News