GenPI.co - Gebetan jadi pacar? Bisa banget. Yang sudah tunangan saja bisa disalip kok. Yang penasaran, silakan ikuti tips ini.
Bagaimana cara mengubah hubungan teman jadi pacar?
Risiko terbesar adalah teman menolak menjadi pacar dan pertemanan pun harus kandas karena kecanggungan yang ada.
Namun jangan khawatir. Melansir dari Wikihow, ada beberapa tips membuat teman jadi pacar.
BACA JUGA: Cara Menggunakan Baby Oil Agar Suami Makin Sayang Istri
1. Mengubah sikapmu padanya
Ketika memiliki perasaan spesial pada teman, kamu dapat mulai menunjukkannya secara halus dengan mengubah sikapmu padanya. Jadi yang pertama untuk memulai pembicaraan di antara kalian atau ajak menghabiskan waktu luang bersama.
Kalau bisa, lakukan sesuatu yang baru bersama-sama karena kegiatan seperti itu akan memberikan kesan mendalam pada dirinya.
2. Memahami risiko yang dapat terjadi
Kamu menyadari kalau perasaan yang ada dalam hati untuk temanmu ini tak bisa dibilang biasa saja. Ini ada rasa sayang, cinta padanya. Maka sebenarnya, jalan terbaik untuk mengubah pertemanan ini jadi sebuah asmara adalah dengan menyatakan perasaanmu padanya.
3. Menginisiasi kontak fisik
BACA JUGA: Cinta Suami ke Istri Bisa Pudar Karena Ini, Hati-hati ya
Teman tentunya saling bersentuhan fisik, entah itu saling merangkul atau saling berpegangan tangan. Namun jika kamu ingin mengubah hubungan pertemanan jadi asmara.
Coba ubah tipe kontak fisik di antara kalian. Misalnya, coba sandarkan kepalamu pada bahunya, atau mencoba memeluknya dari samping.
Dengan melakukan kontak fisik yang lebih intim, kamu juga dapat mengukur tingkat kenyamanannya bersamamu. Jika ia merasa nyaman dan bahkan membuatmu jadi lebih dekat dengannya, ini dapat menjadi tanda baik kalau teman tertarik denganmu juga.
5. Bersiap menerima reaksinya
Ketika sudah mengungkapkan perasaan, tentu teman akan memberikan respons. Jika teman memiliki perasaan yang sama denganmu, kalian berdua dapat lanjut mendiskusikan tentang arah hubungan tersebut.
Kalian berdua dapat membawa hubungan teman jadi pacar ini secara perlahan hingga benar-benar merasa nyaman sepenuhnya untuk menjadi sepasang kekasih.
Namun jika teman tak memiliki perasaan yang sama, kamu perlu menghargai jawabannya dan bertanya perihal nasib hubungan pertemanan yang telah berjalan.
6. Mengajaknya mengobrol berdua
Ketika yakin sudah mempersiapkan diri menghadapi segala kemungkinan yang ada, mulai cari waktu yang tepat untuk membicarakan perasaanmu padanya.
Pada momen ini sebenarnya kamu tak langsung 'menembak' teman jadi pacar.
Kamu hanya mengungkapkan perasaanmu dan bertanya jika dirinya memiliki rasa yang sama atau tidak.
Pilih tempat yang tenang, dan sebisa mungkin memiliki suasana yang netral ketimbang sedikit romantis. Jangan membuat percakapan terasa menekan dirinya.
Katakan seperti, "Aku bukannya ingin memaksamu atau malah membuat pertemanan menjadi lebih rumit, namun aku ingin kamu tahu kalau perasaanku padamu lebih dari sekadar teman." (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News