GenPI.co - Kalau punya gebetan orang Jepang, Singapura, Rusia atau Jerman, berarti Anda beruntung. Empat negara itu bakal kasih uang jika Anda mau menikahi warganya.
Apa betul begitu? Mengapa juga empat negara tadi mau mengeluarkan uang?
Jawabannya benar.
Yang pertama, empat negara tadi kaya raya. Alasan kedua, angka kelahiran di empat negara tadi sangat sedikit.
1. Rusia
Di Rusia, tingkat kelahiran sangat berkurang dari tahun ke tahun. Hal ini mendorong pemerintah Rusia untuk membuat kebijakan bahwa laki-laki yang berhasil menikahi lebih dari satu wanita dan memiliki banyak anak akan mendapatkan tunjangan Rp 30 juta hingga Rp 90 juta.
2. Jepang
Di Jepang, pemerintah akan memberikan tunjangan sekitar Rp 30 juta per tahun bagi pasangan yang menikah dan memiliki anak di Jepang. Hal ini karena jumlah kelahiran di sana sangat menurun. Kesenjangan usia tua dan muda sangat jauh.
3. Jerman
Bagi siapa pun yang menikahi warga Jerman dan memiliki anak, akan diberikan uang. Jika memenuhi persyaratan, USD 25.000 akan dialirkan bagi pasangan yang menikah dan memiliki anak.
4. Singapura
Singapura ceritanya nyaris sama. Pasangan yang menikah dan memiliki anak akan mendapat banyak tunjangan hingga potongan untuk membeli tempat tinggal.
Saat melahirkan, biayanya akan ditanggung oleh pemerintah dan mendapat tunjangan 8000 dollar Singapura. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News