GenPI.co - Sandiaga Uno memiliki cara tersendiri untuk memajukan produk-produk lokal Indonesia.
Mantan calon wakil presiden itu tidak malu mengenakan berbagai produk karya anak bangsa.
BACA JUGA: Mau Tahu Kenapa Sandiaga Uno Tolak Tawaran Erick Thohir? Ini Dia
Dalam berbagai kesempatan, pria 50 tahun itu selalu tampil dengan balutan produk dalam negeri.
Produk-produk itu memang kalah tenar dibandingkan merek luar negeri. Namun, Sandiaga tetap cuek.
Pria berkacamata itu tampak nyaman dengan berbagai produk lokal yang melekat di badannya.
Mulai baju hingga sepatu, semuanya produk lokal. Dalam unggahan di Instagram pribadinya pada Jumat (13/12), Sandiaga mengenakan kaus dan sepatu lokal.
Saat itu Sandi tengah bermain basket. Dia pun menulis kalimat yang bertujuan mendongkrak popularitas produk dalam negeri.
“Jersey dan sepatu buatan pengusaha lokal. Keren, kan? Design dan kualitasnya nggak kalah dengan merek impor. Sudah saatnya brand lokal kita berjaya di negeri sendiri,” tulis Sandi.
Padahal, Sandiaga sebenarnya bisa dengan mudah membeli berbagai produk luar negeri.
Pasalnya, kekayaannya wow banget. Berdasarkan laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) pada 13 Agustus 2018, Sandiaga memiliki kekayaan mencapai Rp 5.099.960.524.965.
BACA JUGA: Ibu-ibu Majelis Taklim Terkesima Foto Bersama Sandiaga Uno
Netizen pun beramai-ramai memuji Sandi yang sangat bangga menggunakan produk lokal.
“Mantap Pak Sandi,” puji @ridosiregar_gk.
“Mantulll Papa Online,” sahut @_nurlaelaela98. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News