GenPI.co - Setiap orang punya cara yang berbeda untuk merespon lawan jenis yang mendekatinya. Ada yang ramah dan ada juga yang sok jual mahal.
Proses pendekatan merupakan proses yang dilalui sebelum memutuskan untuk menjalin suatu hubungan. Namun, tidak semua orang memiliki sifat terbuka untuk melakukan pendekatan dengan orang yang baru dikenalnya.Dan, sikap itu tampaknya terpengaruh dari zodiak yang menaunginya.
Dilansir dari Elite Daily, ada beberapa zodiak yang suka jual mahal ketika didekati. Berikut ulasannya.
BACA JUGA: Energik Banget, 3 Zodiak Ini Cocok Jadi Ketua Komunitas
Sagitarius
Sagitarius adalah zodiak yang menyukai kebebasan. Mereka akan berpikir berulang kali untuk memulai suatu hubungan, termasuk ketika didekati oleh lawan jenis. Mereka butuh waktu yang cukup lama untuk terbuka dan menjalin komitmen.
Gemini
Gemini merupakan tipe orang yang sulit membuat keputusan dalam waktu yang cepat. Ketika didekati, mereka biasanya akan berpikir lama terlebih dahulu, karena mereka ragu dan bingung. Mereka membutuhkan waktu yang lama untuk memilih pasangan yang tepat untuk dirinya.
BACA JUGA: Hobi Berhemat, 5 Zodiak ini Keuangannya Bagus di Akhir Tahun 2019
Scorpio
Scorpio merupakan pribadi yang sulit percaya kepada orang lain. Saat masa pendekatan, Scorpio memilih untuk jual mahal dan menyimpan perasaannya terlebih dahulu. Jika hatinya sudah mantap untuk memilih, barulah Scorpio akan mengutarakan perasaannya kepada orang tersebut. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News