GenPI.co - Siapa yang mau tetap bugar? Jarang terserang penyakit? Coba deh konsumsi enam makanan yang punya antioksidan paten. Dijamin kerusakan sel tubuh bisa diminimalisir.
Sebetulnya, beragam jenis antioksidan bisa didapatkan dengan mengonsumsi buah atau sayuran tertentu.
Times of India ikut memberitakan ini. Dari berita yang dilansir Times of India, ada enam jenis sayur dan buah yang kaya antioksidan.
BACA JUGA: Buah Naga, Ampuh Cegah Diabetes dan Kanker
1. Blueberry
Blueberry bukan hanya dikenal sebagai buah yang rendah kalori. Di dalamnya kaya akan nutrisi dan antioksidan. Suatu penelitian menunjukkan blueberry merupakan buah yang paling banyak mengandung antioksidan dibandingkan buah lainnya. Buah sekecil itu mampu menetralisir radikal bebas dan mengurangi peradangan dalam tubuh.
BACA JUGA: Asam Lambung Naik? Netralkan dengan Lidah Buaya, dan Jahe
2. Cokelat hitam
Cokelat kerap dianggap tidak memiliki dampak baik untuk kesehatan, Tapi, hal itu tidak berlaku untuk jenis cokelat hitam (dark chocolate). Cokelat hitam banyak mengandung mineral dan antioksidan yang berkhasiat untuk meningkatkan kesehatan serta mengurangi risiko penyakit jantung.
3. Biji-bijian dan kacang-kacangan
Biji dan kacang seperti biji matahari, kacang merah, kedelai, dan kacang hijau sangat mudah ditemui. Jangan lupa, semuanya kaya serat. Selain mengandung antioksidan, jenis biji-bijian ini dapat membantu menyehatkan usus besar.
4. Stroberi
Buah berwarna merah itu sangat populer tidak hanya karena bentuknya yang menarik, tapi juga karena kandungan vitamin C dan antioksidan yang tinggi. Stroberi mengandung antioksidan yang disebut anthocyanins, yang menjadikan buah itu berwarna merah. Anthocyanins berfungsi untuk mengurangi risiko penyakit jantung dan mengurangi kadar kolesterol jahat.
5. Bayam
Sayuran hijau ini banyak mengandung vitamin, antioksidan, namun rendah kalori. Bayam merupakan sumber antioksidan jenis lutein dan zeaxanthin yang mampu melindungi mata dari sinar UV.
6. Buah bit
Buah bit yang berwarna merah itu kaya akan serat, potasium, zat besi, folat, dan tentu saja antioksidan. Bit mengandung antioksidan yang disebut betalains, yang menjadikan warnanya merah tua. Bit memiliki fungsi untuk membantu penyembuhan peradangan dan mengurangi risiko kanker kolon serta pencernaan. (ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News