GenPI.co - Kencan pertama bisa sangat mendebarkan dan sering kali membuat wanita merasa canggung atau salah tingkah.
Perasaan tersebut wajar karena ada banyak hal yang dipertimbangkan, seperti ingin tampil menarik dan menghindari kesalahan.
Dilansir Your Tango, berikut beberapa hal yang harus dilakukan wanita saat kencan pertama.
Pastikan kamu terlihat menarik, bahagia, percaya diri, dan perhatian.
Perhatikan bahasa tubuh. Duduk tegak dengan bahu ditarik ke belakang agar terlihat percaya diri.
Jaga kontak mata untuk menunjukkan bahwa kamu tertarik pada percakapan, dan jangan terganggu oleh ponsel.
Saat berkencan, pria ingin merasa bahwa ada ketertarikan, dan bahasa tubuh bisa mengungkapkan itu.
Bagi sebagian orang, bersikap agresif bisa berarti menggoda tanpa basa-basi.
Bagi yang lain, agresif berarti keluar dari zona nyaman dengan bertanya dan berbicara.
Apa pun arti agresif bagi kamu, usahakan untuk menjadi wanita kuat dan mandiri, yang tahu siapa dirinya.
Karena kamu luar biasa, dan pria seharusnya tahu itu.
Jika kamu mengajukan pertanyaan yang menarik, dia pasti akan penasaran dan ingin mengenal lebih jauh.
Tanyakan tentang buku terakhir yang dibacanya dan disukainya, hal apa yang ditakutkannya, atau sesuatu yang selalu ingin dicobanya.
Pertanyaan-pertanyaan seperti itu bisa memberikan lebih banyak wawasan dibandingkan hanya menanyakan tentang tempat tinggalnya saat kecil.
Jangan biarkan suasana kencan yang membosankan menghalangi pencarian untuk menemukan cinta sejati. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News