Dokter Kulit: Jangan Asal Pilih Klinik Kecantikan

19 Desember 2024 11:30

GenPI.co - Memilih klinik kecantikan yang aman merupakan hal yang diperlukan supaya tepat penanganannya.

Dokter spesialis kulit dari Rumah Sakit Polri Said Soekanto Jakarta Umi Rinasari mengatakan hal ini penting supaya masyarakat tidak terjebak dengan klinik kecantikan abal-abal.

“Sebaiknya kita memang mempercayakan masalah kesehatan kulit kita pada yang ahli. Kita harus yakin dulu, apakah yang memberikan treatment pada kulit saya sudah tersertifikasi atau tidak,” kata dia, dikutip Kamis (19/12).

BACA JUGA:  Picoway dan Liftera, Inovasi Pengencangan Kulit Ala Klinik My Prime Aesthetic

Umi menyarankan masyarakat lebih cerdas memilih klinik kecantikan yang akan dipakainya.

Dia menyebut kulit adalah bagian terluar tubuh yang perlu perlindungan ekstra.

BACA JUGA:  Luar Biasa! Klinik Kecantikan LIGHThouse Raih Penghargaan Superbrands 2024

Maka dari itu, masyarakat diminta memilih klinik kecantikan yang mempekerjakan para ahli di bidang perawatan kulit.

Dalam hal ini, para ahli ini harus tersertifikasi dan berkompeten.

BACA JUGA:  5 Klinik Kecantikan yang Populer di Indonesia

Dengan demikian, masalah kulit yang dikeluhkan dapat tertangani sesuai prosedur medis dan ilmu pengetahuan.

Selain itu, masyarakat perlu memperhatikan kemampuan ahli atau dokter tersebut.

“Begini, kulit itu adalah kulit kita, harapan saya, masyarakat dapat lebih cerdas untuk memilih dokter yang kompeten,” papar Umi.

Di sisi lain, Umi mengingatkan masyarakat supaya tidak mudah terpengaruh oleh konten atau informasi yang disebarkan influencer di media sosial.

Sementara itu, Ketua Komisi Komunikasi dan Edukasi Badan Perlindungan Konsumen Nasional (BPKN), Heru Sutadi,  mengimbau masyarakat lebih berhati-hati dalam memilih klinik kecantikan dan produk perawatan kulit.

Masyarakat harus memastikan klinik kecantikan yang dikunjungi memiliki izin resmi dari Kementerian Kesehatan dan Ikatan Dokter Indonesia (IDI).

Selain itu, masyarakat diminta selalu memeriksa izin edar dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) pada semua produk yang hendak dibeli.(ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Farida Trisnaningtyas

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co