Cara Menggunakan Kunyit untuk Kesehatan Kulit

03 Desember 2024 16:40

GenPI.co - Kunyit dikenal dengan sifat antiinflamasi, antimikroba, dan antioksidan sebagai bahan alami yang efektif untuk mengatasi berbagai permasalahan kulit.

Dilansir Health, berikut cara menggunakan kunyit untuk merasakan manfaatnya terhadap kulitmu.

1. Menggunakan Kunyit Secara Topikal

Jika berencana untuk menggunakan kunyit sebagai obat luar, kamu dapat membeli produk yang sudah mengandung kunyit atau membuatnya sendiri.

BACA JUGA:  Tips Memanfaatkan Media Sosial Secara Efektif bagi Orang Tua

Untuk kedua metode tersebut, lakukan uji tempel sebelum mengoleskannya ke wajah. 

Pilih bagian kulit, seperti lekukan siku, dan aplikasikan produk.

BACA JUGA:  Cara Mengetahui Pasangan Tulus Mencintai atau Hanya Memanfaatkanmu

Ulangi proses ini selama 7-10 hari untuk melihat apakah terjadi reaksi.

Jika tidak terjadi apa-apa, penggunaan produk pada wajah kemungkinan besar aman.

BACA JUGA:  3 Manfaat Berenang bagi Ibu Hamil

Jika kulit menjadi merah, gatal, atau bengkak setelah uji tempel, kamu mungkin mengalami reaksi alergi. Hentikan penggunaan produk dan bersihkan kulit.

Kamu dapat menggunakan kompres dingin atau petroleum jelly untuk meredakan iritasi.

Dalam kasus yang ekstrem, temui penyedia layanan kesehatan atau dokter kulit.

2. Mengonsumsi Kunyit Secara Oral

Kunyit dianggap aman jika dikonsumsi dalam bentuk makanan atau minuman.

Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) telah menyetujui kurkuminoid, senyawa yang diisolasi dari kunyit.

Suplemen kurkuminoid secara umum dianggap aman jika dikonsumsi dalam jumlah hingga 4.000-8.000 miligram setiap hari.

Pastikan untuk mendiskusikan suplemen tersebut dengan penyedia layanan kesehatan sebelumnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co