3 Cara Tepat Memilih Kelas Parenting

01 Desember 2024 18:00

GenPI.co - Kelas parenting menawarkan banyak manfaat, membekali orang tua dengan keterampilan penting dan rasa percaya diri.

Kelas ini membantu orang tua memahami tahap perkembangan anak, sehingga dapat menyesuaikan pendekatan dengan kebutuhan anak.

Dilansir Marriage, berikut cara tepat memilih kelas parenting.

1. Pahami kebutuhan

BACA JUGA:  Tips Sederhana Menetapkan Batasan dalam Mendidik Anak

Sebelum mendaftar, pertimbangkan apa yang ingin kamu capai. Apakah mencari bantuan untuk perawatan bayi baru lahir atau menangani perubahan suasana hati remaja

Mengetahui tujuan spesifik itu dapat membantu orang tua menemukan kelas pengasuhan anak terbaik yang disesuaikan dengan masalah, baik itu strategi disiplin, dukungan emosional, atau saran pengasuhan bersama.

2. Carilah pengajar yang berkualifikasi

BACA JUGA:  Gawai Picu Kekerasan pada Anak, Menteri PPPA Soroti Penggunaannya

Periksa kredensial pengajar kelas tersebut. Idealnya, pengajar harus memiliki pengalaman profesional dalam bidang perkembangan anak, psikologi, atau pendidikan.

Hal ini memastikan kamu belajar dari para ahli yang kredibel dalam menjelaskan mengapa kelas parenting itu penting.

3. Pertimbangkan format dan jadwal

BACA JUGA:  Tips Mengurangi Asupan Gula Tambahan pada Anak untuk Mencegah Kecanduan

Apakah kamu lebih suka sesi tatap muka atau fleksibilitas daring? Beberapa kelas mengharuskan partisipasi kelompok, sementara yang lain dapat diatur sendiri. 

Pilih format yang sesuai dengan jadwal dan tingkat kenyamanan, untuk memastikan kamu dapat berkomitmen pada sesi tanpa merasa kewalahan atau terburu-buru. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co