GenPI.co - Mungkin banyak orang yang bertanya-tanya tentang dampak menjadi orang tua tunggal terhadap anak.
Apakah status orang tua tunggal akan memengaruhi perkembangan anak?
Dampak dari orang tua tunggal terhadap perilaku anak bisa positif dan negatif.
Dilansir Marriage, berikut dampak orang tua tunggal terhadap tumbuh kembang si buah hati.
Dibesarkan orang tua tunggal dapat berdampak pada prestasi akademis anak.
Stres akibat perceraian orang tuanya dapat menimbulkan masalah.
Cobalah untuk terlibat sebisa mungkin dalam kehidupan akademis anak.
Jaga komunikasi rutin dengan pihak sekolah dan bekerja samalah dengan guru untuk memecahkan masalah dan mengatasi dampak apa pun.
Harga diri dan kepercayaan diri anak mungkin merupakan dampak negatif lain dari pengasuhan tunggal.
Anak akan merasa terpukul ketika orang tuanya berpisah dan dibesarkan hanya oleh ayah atau ibu.
Anak cepat menangkap hal-hal negatif dan menyalahkan dirinya sendiri atas segala situasi.
Waspadalah terhadap kesehatan emosional dan harga diri anak.
Luangkan waktu setiap hari untuk berbicara dan dengarkan apa yang anak katakan.
Selalu hargai perasaan anak dan berusahalah berkomunikasi dengan cara yang membangun rasa percaya diri.
Perpisahan sangat menyakitkan, anak akan terpapar banyak hal negatif.
Menyaksikan pertengkaran membuat anak kesal, begitu pula mendengar orang tuanya berbicara buruk tentang satu sama lain.
Jangan pernah mengkritik di depan anak, dan pastikan semua perselisihan dilakukan di luar jangkauan pendengaran anak. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News