GenPI.co - Beberapa anak lebih sensitif daripada yang lain karena kombinasi faktor genetik, lingkungan, dan psikologis.
Disiplin yang efektif untuk anak yang sensitif sering kali membutuhkan pendekatan dengan lembut, lebih fokus pada pemahaman dan bimbingan daripada tindakan hukuman.
Dilansir Marriage, berikut cara mendisiplikan anak yang sensitif.
Menetapkan batasan yang jelas sangat penting saat mengasuh anak yang sensitif.
Jelaskan alasan di balik setiap aturan dengan sikap yang tenang dan penuh pengertian.
Pendekatan tersebut memudahkan anak mematuhi aturan, karena dia tahu aturan itu ada untuk keselamatan dan kesejahteraannya.
Mengasuh anak yang sensitif memiliki tantangan tersendiri. Penting untuk merayakan keberhasilan dan perilaku baiknya dengan dukungan positif.
Ucapan yang baik, pelukan, atau hadiah kecil dapat sangat membantu dalam mendorong perilaku anak.
Hal itu membangun kepercayaan dirinya dan memperkuat gagasan bahwa perilaku yang baik dihargai.
Luangkan waktu untuk mendengarkan perasaan dan sudut pandang anak.
Menunjukkan bahwa orang tua menghargai pikiran dan emosi anak akan memvalidasi perasaan serta membantu si kecil merasa dipahami.
Hal itu sering kali dapat meredakan situasi yang menegangkan dan mengajari anak cara mengekspresikan diri secara konstruktif.
Memberikan pilihan dalam batasan yang telah ditetapkan akan membantu anak memiliki keterampilan membuat keputusan.
Baik itu memilih antara dua pakaian atau memutuskan camilan apa yang akan dimakan, memberikan pilihan dapat membuat anak merasa dihormati dan dihargai. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News