GenPI.co - Ibu hamil mungkin merasa lebih lapar dari biasanya, tetapi tidak perlu 'makan untuk 2 orang'.
Dilansir NHS, hal utama yang harus diperhatikan adalah mencoba menerapkan makan sehat.
Makan sehat berarti makanan bervariasi, bukan menyingkirkan semua makanan favorit.
Ibu hamil harus mengonsumsi berbagai makanan yang berbeda setiap hari untuk mendapatkan keseimbangan nutrisi yang tepat.
Jangan lewatkan sarapan sehat setiap hari, karena dapat membantu ibu hamil tidak ngemil makanan tinggi lemak dan gula.
Cobalah untuk mengonsumsi 2 porsi ikan setiap minggu, salah satunya adalah ikan berminyak, seperti salmon, sarden, atau makerel.
Ibu hamil harus menghindari makan telur mentah atau yang setengah matang, karena ada risiko salmonella.
Selain itu, makanan olahan susu seperti susu, keju, fromage frais, dan yogurt penting selama kehamilan karena mengandung kalsium dan nutrisi.
Pilihlah jenis susu rendah lemak sebisa mungkin, seperti susu semi-skim, susu 1 persen lemak atau susu skim, yogurt rendah lemak dan rendah gula, serta keju keras rendah lemak.
Jika lebih menyukai alternatif susu, seperti minuman kedelai dan pilih versi tanpa pemanis dan diperkaya kalsium. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News