Tips Mengurangi Rasa Nyeri Akibat Gondongan pada Anak

27 Agustus 2024 09:00

GenPI.co - Ketua Unit Kerja Koordinasi Infeksi dan Penyakit Tropis IDAI Dr Anggraini Alam berbagi tips mengurangi rasa nyeri akibat penyakit gondongan pada anak.

Anggi mengatakan ketika anak sudah terkena penyakit gondongan, maka hanya bisa ditangani gejalanya.

“Untuk mengurangi rasa nyeri, bisa memakai analgesic antiperitek,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (27/8).

BACA JUGA:  Tips Pengajaran Bahasa Kepada Anak Supaya Lebih Efektif

Sedangkan untuk mengurangi blokade virus supaya bengkak berkurang, maka orang tua perlu membuat anak memiliki air liur yang banyak.

“Cara membuat air liur lebih banyak bagaimana? Ini bukan batuk di tenggorokan, tapi kelenjar parotis, yakni dengan mengunyah lebih sering,” ujarnya.

BACA JUGA:  Tips Menyiapkan Bekal Sehat untuk Mendukung Tumbuh Kembang Anak

Dia menyampaikan supaya anak bisa mengunyah lebih sering dan paling mudah yakni dengan memberikannya bubble gum.

“Cara selain memberikan bubble gum, bisa dengan memakai jeruk nipis,” tuturnya.

BACA JUGA:  Tips Mencegah Batuk Rejan pada Anak saat Masa Pancaroba

Anggi mengungkapkan gondongan atau mumps disebabkan virus. Penyakit ini membuat kelenjar parotis terinfeksi, sehingga air liur tersumbat dan tak bisa keluar, hingga pembengkakan.

“Untuk mencegah gondongan ini dengan vaksinasi. Tetapi masih terbatas pada sektor swasta, seperti dokter spesialis anak atau di rumah sakit,” ujarnya.

Dia mengatakan komplikasi akibat gondongan bisa terjadi pada semua usia. Dampaknya pada laki-laki kalau parah bisa intertil dan sulit mendapat keturunan.

“Pencegahannya bisa dengan menerapkan pola hidup sehat dan memastikan lingkungan yang dikunjungi anak itu bersih,” ucapnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co