Brompton T Line, Sepeda Lipat Teringan dari Bijih Titanium

27 Juli 2024 01:00

GenPI.co - Brompton T Line kini menjadi salah satu sepeda lipat teringan di dunia yang terbuat dari bijih titanium.

Hal tersebut dikonfirmasi secara langsung oleh pihak Brompton Bicycle Indonesia.

Ada pun proses pembuatan Brompton T Line menggunakan teknologi baru sehingga memungkinkan untuk membuat bobot yang sangat ringan.

BACA JUGA:  Luhut Pandjaitan Wacanakan Pajak Sepeda Motor Naik

Dijuluki sebagai produksi Brompton paling ringan, Brompton T Line memiliki bobot mulai dari 7.45 kg dengan frame titanium yang memiliki bobot 37 persen lebih ringan daripada frame baja yang digunakan untuk sepeda Brompton pada umumnya.

Meski pun demikian, ketahanan Brompton T Line tetap tidak kalah dengan sepeda Brompton lain yang memiliki frame baja.

BACA JUGA:  3 Hal Soal Jogging dan Bersepeda yang Perlu Kamu Pahami

Dibuat khusus untuk mendampingi Bromptoneers dalam kegiatan sehari-hari, Brompton T Line dapat dengan mudah dilipat dan didorong-dorong karena fleksibilitasnya.

Kelebihan ini membuat Brompton T Line menjadi tolok ukur sepeda lipat dalam hal keringanan, performa, dan ketahanan.

BACA JUGA:  Bersepeda Bisa Jadi Olahraga Terbaik untuk Meningkatkan Kesehatan Fisik dan Mental

Sepeda Brompton edisi ini juga merupakan sepeda lipat pertama di dunia yang memiliki seatpost karbon yang berlapis baja—menjadikannya sangat ringan dan cocok untuk digunakan sehari-hari.

Paul Williams selaku Chief Operations Officer Brompton mengungkapkan meskipun bijih titanium merupakan bahan yang relatif melimpah, tetap dibutuhkan untuk mengolah menjadi bahan produksi sepeda.

"Terbukti bahwa bijih titanium ternyata memiliki rasio kekuatan tertinggi dibandingkan dengan elemen logam lainnya, serta membuatnya kuat terhadap benturan dan tahan terhadap korosi yang tinggi," kata Paul Williams dari rilis yang diterima GenPI.co, Jumat (26/7).

"Fungsi ini kemudian menjadikan titanium sebagai bahan yang sempurna untuk menciptakan sepeda lipat yang paling ringan," imbuhnya.

Sementara Country Manager Brompton Indonesia, Kevin Wijaya, menambahkan T Line dapat diperkenalkan ke Bromptoneers di Tanah Air dengan mengusung sebuah filosofi yang mencoba memberikan kebebasan dan fleksibilitas kepada setiap penggunanya.

"Sepeda ini diharapkan bisa menjadi bagian dari perjalanan hidup Bromptoneers yang timeless, dan juga mendukung setiap langkah mereka menuju kehidupan yang lebih berarti, tidak hanya bagi diri mereka sendiri tetapi juga untuk orang-orang sekitarnya dan lingkungan," ungkapnya.

Sekadar informasi, Brompton T Line telah berhasil meraih Design dan Innovation Awards 2023 pada awal tahun lalu.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cosmas Bayu

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co