Simak 4 Fakta Menarik Film Maleficent: Mistress of Evil

16 Oktober 2019 19:01

GenPI.co - Film Maleficent kembali hadir menyapa para penggemar tokoh Disney. Sekuel yag berjudul 'Maleficent: Mistress of Evil' tayang di bioskop tanah air pada Rabu (16/10). Film ini mengisahkan perseteruan antara penyihir Maleficent dan putri angkatnya, Aurora. 

Sebelumnya, film Maleficent yang dirilis tahun 2014 menceritakan tentang Maleficent yang mengutuk Putri Aurora. Dalam sekuelnya, hubungan Maleficent dan Aurora semakin rumit dan lebih menegangkan.

Tokoh Maleficent akan kembali diperankan oleh Angelina Jolie dan Aurora diperankan Elle Fanning. Sebelum menonton filmnya, berikut 4  fakta menarik yang harus kamu tahu soal film 'Maleficent: Mistress of Evil'.

BACA JUGA: Begini Sinopsis Film Maleficent: Mistress of Evil

Disutradarai oleh Joachim Rooning

Film 'Maleficent: Mistress of Evil' disutradarai oleh Joachim Rooning, yang sebelumnya sukses menggarap film Pirates of the Caribbean: Dean men Tell No Tales. Joachim Rooning dipercaya untuk menggarap film Maleficent 2 bersama Angelina Jolie sebagai produsernya. 

Menghadirkan sejumlah tokoh baru

Film 'Maleficent: Mistress of Evil' menghadirkan sejumlah tokoh baru, yang membuat ceritanya menjadi semakin menarik. Tokoh baru tersebut adalah Michelle Pfeiffer yang memerankan sosok ratu Ingrith dan Chiwiter Ejiofor yang memerankan tokoh Conall.

Peran Pangeran Philip diganti

Karakter pangeran Phillip di film Maleficent 2 diperankan oleh Harris Dickinson. Sebelumnya, karakter Pangeran Phillip diperankan oleh Brenton Thwaites. Pergantian peran ini dilakukan lantaran jadwal syuting Thwaites yang penuh.

Alur cerita semakin kompleks

Film Maleficent 2 mengisahkan peseteruan antara penyihir bertanduk Maleficent dengan putri Aurora. Konflik yang lebih dalam juga akan dirasakan oleh tokoh putri Aurora. Di satu sisi, ia ingin tinggal bersama ibu yang telah melahirkannya, namun di sisi lain Aurora juga sangat menyayangi Maleficent.
 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co