GenPI.co - Berikut ini terdapat tiga hal yang membuat wanita menjadi spesial di mata para pria.
Wanita memang bisa dibilang makhluk ciptaan Tuhan yang unik, pasalnya segala hal yang mereka lakukan atau inginkan cenderung sulit dipahami.
Berbagai macam raut wajah berbeda bisa dimiliki oleh seorang wanita. Bahkan tidak jarang bila wajah mereka mudah berganti hanya berdasakan perubahan mood.
Maksud wajah berganti di sini adalah, wanita bisa menjadi mandiri namun bisa juga menjadi manja, terkadang jutek di saat lain penuh keceriaan, hingga sering disebut 'bermuka dua'.
Namun kagetnya, sisi 'muka dua' wanita ini kerap membuat para pria kepincut olehnya.
Pasalnya sisi 'muka dua' yang dimiliki wanita merupakan keunikan yang justru menjadi pesona tersendiri di mata pria.
Berikut ini adalah tiga hal dari wanita yang membuat spesial di mata pria.
1. Mandiri dan Paham Kondisi
Meskipun identik dengan sisi manja, namun jika berlebihan maka bisa membuat pasangan lelah dan sebal, sisi mandiri dari perempuan justru menarik untuk pria.
Pria akan semakin terpesona dengan dualitas yang ditampilkan wanita, yaitu cerdas menempatkan diri, tahu kapan harus mandiri dan kapan harus bersikap manja.
2. Pendengar
Sebagian besar wanita dikenal sebagai pembicara yang baik namun pendengar yang sulit. Hal itulah yang membuat para pria akan kepincut dengan wanita yang bisa mengimbangi pembicaraan mereka.
Artinya, ada kalanya pria membutuhkan tempat untuk mencurahkan pikiran dan masalah yang mungkin diperoleh dari pekerjaan, kehadiran wanita yang mampu mendengarkannya akan menenangkan untuk pria.
3. Perhatian
Sisi lembut dan perhatian wanita terlihat semakin menarik di mata pria yang pada dasarnya memiliki sikap cenderung cuek dan praktis.
Bagai dua kutub magnet berbeda yang saling tarik menarik, sifat dasar pria dan wanita yang berbeda membuat pasangan saling melengkapi.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News