Dokter Spesialis Gizi Bagikan Tips Memilih Telur yang Masih Bagus

14 April 2023 22:40

GenPI.co - Dokter Spesialis Gizi dr Marya Haryono membagikan tips mengenai cara memilih telur ayam yang bagus.

Marya mengungkapkan salah satu cara memilih telur yakni yang mempunyai cangkang bersih dan tidak retak.

“Jika dibanding-bandingkan, kita kadang tidak tahu. Jadi pilih telur yang bersih dan cangkang tidak ada retakan,” katanya dikutip dari Antara, Jumat (14/4).

BACA JUGA:  Tips untuk Orang Tua, Supaya Anak Nyaman Ikuti Imunisasi

Menurut dia, telur mudah terkontaminasi. Terlebih isinya yang memiliki dominan vitamin serta protein.

“Itu tempat yang bagus untuk perkembangan kuman dan bakteri. Jadi cangkangnya harus utuh, tidak boleh retak,” tuturnya.

BACA JUGA:  Mudik Tenang dan Nyaman, PLN Bagikan 5 Tips Amankan Listrik Rumah

Marya yang juga tergabung dalam Perhimpunan Dokter Spesialis Gizi Klinik Indonesia (PDGKI) ini juga memberikan penjelasan perbedaan telur baru dengan yang sudah lama.

Dia menyampaikan untuk telur yang telah lama diproduksi maka ketika dipecahkan, kuning telurnya sudah tak utuh.

BACA JUGA:  Ahli Diet Bagikan Tips Mudah Mengatasi Perut Keroncongan

Meski kondisinya sudah tak utuh, Marya menyebut telur tersebut masih bisa diproduksi. Hanya dari segi kualitasnya akan menurun.

Sebaliknya untuk telur yang masih baru, maka kuning telurnya masih terlihat utuh ketika dipecahkan.

“Telur yang sudah diproduksi terlalu lama, kualitas dan rasanya turun dari yang masih baru,” ucapnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co