Duh, BAB Sambil Mainan Hape Bisa Menyebabkan Ambeien!

29 September 2019 22:24

GenPI.co - Berlama-lama saat BAB banyak dilakukan oleh orang-orang masa kini. Biasanya mereka sambil mainan Smartphone sehingga tak terasa kotoran terakhir sudah lewat dari tadi.

Padahal, terlalu lama duduk atau jongkok di kamar mandi bisa menyebabkan Ambeien. Tekanan yang terus menerus dalam waktu lama akan membuat bagian bawah rektum membengkak.

Baca juga :

Mantan Ibu Negara Honduras Dibui 58 Tahun Sebab Penggelapan Uang

Penulis Naskah Crazy Rich Asian Hengkang Sebab Rasisme Bayaran

Buang Sampah dan BAB Sembarangan di Bogor Bakal Denda Rp 50 Juta

Dokter Umum dan Direktur Klinis pada laman Patient Info, Dr. Sarah Jarvis, mengatakan kepada The Sun "sembelit dan tekanan untuk buang air besar adalah penyebab utama ambeien. Faktor lain penyebab ambeien adalah kehamilan, bertambahnya usia, dan batuk akut, tetapi duduk dan jongkok terlalu lama juga menyebabkan ambeien," ujarnya.

Meski sudah tak lagi mengeluarkan kotoran, bermain hape yang menyebabkan ketagihan itu juga tetap memberi tekanan kepada bagian bawah tubuh mereka untuk mengeluarkan kotoran dan itu biasanya berlangsung lama.

"Jika dahulu orang membawa buku yang bagus ke kamar mandi bersama mereka, jaman sekarang orang membawa games henpon," ujar Dr Sarah Jarvis lagi. "Begitu besar godaan untuk memainkan henpon sembari menunggu BAB selesai, tapi dokter tidak menyarankannya," ujarnya lagi. Otot yang berada di bawah rektum dapat membengkak bila terlalu lama ditekan. Bila otot dan urat darah itu membengkak, benjolan akan muncul dan terasa sakit saat disentuh.

Ambeien bisa hilang dengan sendirinya untuk kasus yang ringan tetapi pada kasus yang berat itu akan bertahan lama dan menyakitkan. Otot-otot yang membantu menekan agar BAB berjalan lancar membuat organ dalam ikut menekan organ lainnya yang berada di bawah, membuatnya bisa menonjol keluar melalui anus.

Saran dari Dr. Sarah Jarvis sederhana saja, tidak perlu membawa henpon, buku, atau koran saat BAB.

Video populer saat ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co