GenPI.co - Saling percaya merupakan aset berharga dalam hubungan. Sikap ini menjadi salah satu penentu kebahagiaan dan keberhasilan hubungan.
Berikut pentingnya kepercayaan dalam suatu hubungan berdasarkan penjelasan profesor dalam bidang psikologi klinis di Yeshiva University, AS, Sabrina Romanoff.
Kepercayaan dapat memberikan banyak dampak positif dalam hubungan asmara. Rasa percaya membuat kamu dan pasangan menjadi lebih terbuka dan menerima kekurangan satu sama lain.
Ketika dibuat kesal dengan perilakunya, kamu juga akan terasa lebih mudah untuk memaafkan karena percaya pasangan bisa berusaha menjadi pribadi yang lebih baik lagi.
Manfaat rasa percaya dapat dirasakan saat terlibat masalah dengan pasangan. Kepercayaan membuat kamu lebih memilih untuk mencari solusi daripada terlibat konflik lebih dalam.
Bahkan, saat melakukan sesuatu yang mengecewakan, kepercayaan membuat kamu akan menanggapinya secara positif dengan melihat kebaikan pasangan untuk memaafkan.
Kepercayaan dapat meningkatkan kedekatan dan kenyamanan dalam hubungan. Dengan adanya rasa percaya, kamu akan merasa diberikan dukungan dan perhatian oleh pasangan.
Ketika seseorang sudah merasa nyaman, hubungan yang dijalani tentu akan berjalan menyenangkan dan jauh dari konflik. (hellosehat)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News