GenPI.co - Anak-anak sudah kembali menjalani rutinitas ke sekolah setelah dua tahun pembelajaran jarak jauh akibat pandemi covid-19.
Namun, sebagaian orang tua masih khawatir mengenai kesehatannya mengingat bakteri, virus dan kuman ada di mana-mana.
Itulah alasannya kamu perlu memberikan vitamin untuk anak-anak sebagai upaya menjaga tubuhnya selalu sehat dan bertenaga.
Selain memberikan multivitamin anak, ada hal lain yang perlu dilakukan agar tubuhnya lebih fit dan siap menghadapi tantangan dari lingkungan.
Nah, di bawah ini adalah beberapa tips menjaga kesehatan anak dalam rangka menyambut pembelajaran tatap muka di sekolah.
Percaya atau tidak, kesehatan tubuh berasal dari apa yang dimakan. Makanya, ada istilah you are what you eat.
Agar tubuhnya sehat dan bugar, pastikan kamu memberikan menu makanan bergizi seimbang mulai dari karbo, protein, mineral dan vitamin hingga air.
Untuk memelihara sistem ketahanan tubuhnya, akan lebih baik jika si Kecil banyak mengonsumsi sumber vitamin C yang punya mendukung kesehatannya.
Seperti, buah-buahan jeruk, jambu, dan stroberi adalah beberapa contoh yang bisa kamu olah menjadi jus atau smoothie agar dia menikmatinya dengan mudah.
Asupan nutrisi yang baik dan seimbang adalah bahan bakar agar tubuhnya selalu dalam kondisi prima.
Tapi, ini saja tidak cukup. Anak juga perlu bergerak aktif agar sirkulasi darahnya lancar, metabolisme tubuh berjalan dengan baik dan badannya juga sehat serta bugar.
Selama di sekolah mungkin buah hati banyak melakukan kegiatan fisik karena dia bermain dengan teman-temannya.
Tapi, hal ini bisa berbeda ketika dia lagi di rumah yang membuatnya cenderung santai, dan malas bergerak karena sibuk main gadget.
Sebisa mungkin ajak anak untuk bermain bersama agar lebih aktif. Membantu orang tua membersihkan rumah juga bisa menjadi contoh gerak tubuh produktif yang baik, lho.
Di usia sekolah, kebanyakan anak-anak memiliki energi dan semangat yang tinggi. Saking semangatnya, mereka seperti tidak punya rasa lelah dan terus bermain bareng teman-temannya.
Hal ini memang baik karena anak jadi aktif dan menyalurkan energinya dengan baik. Namun, hati-hati. Jangan sampai dia jatuh sakit karena kecapean.
Pastikan anak mendapatkan jam tidur yang cukup terutama di malam hari. Idealnya, anak sekolah di usia 6-18 tahun memiliki jam tidur antara 8-10 jam setiap harinya.
Makan dengan benar sudah. Olahraga tidak ketinggalan. Istirahat yang cukup juga dilakukan. Berarti tinggal satu lagi yang perlu disiapkan orang tua yaitu suplemen untuk anak.
Pilihlah suplemen anak yang mengandung vitamin C dengan jumlah ideal yaitu 200 mg yang dilengkapi dengan mineral agar ketahanan tubuhnya selalu baik.
Pembelajaran tatap muka membuatnya bertemu dengan banyak orang dengan berbagai kondisi kesehatan sehingga memberikan vitamin anak adalah sebuah keharusan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News