GenPI.co - Psikolog Paula Bola menjelaskan love language alias bahasa cinta adalah cara seseorang mengekspresikan atau menyampaikan perasaan cintanya kepada orang lain.
Menurutnya, bahasa cinta akan membuat pasangan merasa sangat dicintai.
"Bahasa cinta sendiri dibagi menjadi lima golongan. Cara mengekspresikannya juga berbeda-beda," kata Paula kepada GenPI.co, Sabtu (11/6).
Lima bahasa cinta tersebut ialah pujian, menghabiskan waktu bersama, hadiah, pelayanan, dan sentuhan fisik.
Paula menjelaskan, bila bahasa cinta tidak didapat, pasangan akan merasa tidak dicintai.
"Untuk mengetahui love language pasangan, kamu bisa melakukan lima golongan itu kepadanya dan perhatikan mana yang paling dominan hasilnya," lanjutnya.
Selain itu, pasangan bisa melakukan test love language yang terdapat di berbagai website.
Paula tidak memungkiri meminta pasangan tes love language memang hal yang sedikit aneh.
“Namun, kamu bisa mengajaknya dalam sebuah permainan dan dilakukan bersama-sama," katanya.
Paula menegaskan mengetahui love language pasangan adalah hal yang baik agar tahu cara mencintai dan dicintai. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News