Ini Buah Paling Baik Dikonsumsi Saat Sarapan

25 November 2021 05:50

GenPI.co - Semua jenis buah bermanfaat bagi kebaikan tubuh. Namun, beberapa di antaranya memiliki karakteristik tertentu sehingga lebih sesuai untuk sarapan.

Kombinasi buah yang kamu konsumsi untuk sarapan bisa membantu menjaga kecantikan kulit.

Tidak percaya? Cobalah campurkan buah pepaya, blackberry, dan buah melon menjadi jus atau smoothie. Minumlah secara rutin setiap pagi.

BACA JUGA:  Kamu Makan 5 Buah Ini, Dijamin Kolesterol Tinggi Langsung Ambrol

Pepaya kaya akan senyawa yang meningkatkan produksi kolagen serta enzim papain yang dapat mencegah kerusakan kulit.

Sementara itu, blackberry mengandung senyawa antioksidan, vitamin A, dan vitamin C.

BACA JUGA:  Buah Manis Kegigihan, Warkop Bercakap Buka 3 Cabang Saat Pandemi

Tak ketinggalan, buah melon mengandung beta karoten, yakni bahan baku vitamin A yang menjaga kehalusan kulit dan rambut.

Kamu bisa juga mencoba buah semangka yang kaya akan kandungan air, senyawa glutathione, likopen, vitamin A, serta vitamin C untuk membantu proses detoksifikasi.

BACA JUGA:  Kalau Maag Kumat, Kamu Segera Konsumsi 3 Buah Ini

Goji berry kaya vitamin A, B, C, E, zat besi, dan kolin yang dibutuhkan organ hati untuk membuang racun.

Kombinasi buah tersebut untuk sarapan akan makin “kaya” jika ditambahkan perasan dari buah lemon.

Perasan buah lemon memiliki kandungan senyawa antioksidan, antibakteri, dan antiviral yang berlimpah.

Anda bisa mengolahnya sebagai jus. Kamu juga dapat menambahkan mentimun dan peterseli guna mengurangi perut yang kembung di pagi hari. (hellosehat)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Irwina Istiqomah

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co