Wajah Rapper Rich Brian Terpampang di Billboard New York

05 Juli 2019 17:32

Genpi.co - Wajah penyanyi rap asal Indonesia, Rich Brian terpampang di salah satu sudut Times Square, New York, Amerika Serikat. Hal ini diketahui setelah Brian mengunggah foto papan iklan dengan menampilkan wajahnya, di akun instagramnya @brianimanuel pada hari Sabtu (29/7). 

"Thank u @ spotify for putting my beautiful face on times square," tulis Brian (29/7). 

Kabar membanggakan tersebut pun langsung ditanggapi dan disebarluaskan oleh Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Triawan Munaf. Triawan pun ikut mengunggah ulang foto Rich Brian tersebut melalui akun Instagram miliknya @triawanmunaf. 

"This is amazing, Brian! Selamat ya! #Repost @brianimanuel ... Thank u @spotify for putting my beautiful face on times square," tulis Triawan (30/7).

Foto Rich Brian tersebut terpampang di Times Square dalam rangka promo iklan New Music Friday Spotify, yang merupakan program musik yang diperbarui setiap Jumat. Untuk edisi Jumat (28/6) pekan ini, Spotify menjadikan Rich Brian sebagai sampulnya. Pasalnya, Rapper yang memiliki nama asli Brian Imanuel tersebut baru saja merilis singel "Yellow" (feat Bekon) melalui platform musik digital Spotify. 

Ternyata, ini bukanlah kali pertama wajah Rich Brian terpampang di Times Square, New York. Pada bulan Februari 2018, wajah Rich Brian juga pernah terpampang di papan iklan New York, setelah dirinya berhasil mencetak sejarah sebagai artis Asia pertama yang merajai iTunes untuk musik hiphop. 

Baca juga:

Mau Go Internasional Seperti Rich Brian dan NIKI? Yuk Daftar

Sama-Sama Mendunia, Ini Kedekatan Lisa BLACKPINK Dan Niki Zefanya

Rich Brian sendiri merupakan rapper kelahiran Jakarta, 3 September 1999, yang sebelumnya dikenal dengan nama Rich Chigga. Nama Rich Brian mulai populer di dunia permusikan internasional, setelah meluncurkan video musik "Dat Stick" yang kemudian viral di dunia maya. Setelah bergabung dengan label 88+, Brian mulai melebarkan sayap ke industri musik Amerika Serikat. Pada 2 Februari 2018, Brian merilis album perdananya, yang bertajuk Amen.


Simak juga video ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Maulin Nastria Reporter: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co