GenPI.co - Pemilik jenis kulit sensitif sangat perlu ekstra hati-hati untuk memulai rangkaian skincare.
Memilih produk skincare kulit sensitif memang tidak mudah, tapi kamu bisa memulai dengan mengikuti panduan berikut.
Hydrating toner
Jenis toner umumnya terbagi menjadi exfoliating toner dan hydrating toner.
Orang dengan kulit sensitif lebih disarankan memakai hydrating toner karena fungsi utamanya adalah untuk melembapkan kulit, bukan mengelupas sel kulit mati seperti exfoliating toner.
Serum dengan zat pelembap
Serum berperan penting dalam rangkaian skincare untuk kulit sensitif karena bahan di dalamnya mampu menembus kulit dengan baik.
Selain itu, serum juga melembapkan lapisan kulit yang lebih dalam sehingga kulit menjadi lebih sehat.
Pemilik kulit sensitif sebaiknya memakai serum mengandung zat pelembap seperti hyaluronic acid, ceramide, dan squalene.
Pelembap yang kental
Pelembap terbaik untuk kulit sensitif adalah yang mengandung shea butter, hyaluronic acid, lanolin, ceramides, asam stearat, atau gliserin.
Bahan-bahan ini dapat menarik air, mengunci kelembapannya, dan menjaga keseimbangan cairan dalam kulit.
Tabir surya
Paparan sinar matahari langsung bisa memperparah masalah kulit sensitif.
Maka dari itu, kamu harus selalu melengkapi rutinitas skincare dengan menggunakan tabir surya berupa sunscreen atau sunblock.
Bahan yang wajib ada dalam tabir surya untuk kulit sensitif di antaranya titanium dioxide, zinc oxide, ecamsule, avobenzone, dan oxybenzone. (hellosehat)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News