GenPI.co - Sosiopat merupakan orang-orang yang memiliki gangguan kepribadian antisosial.
Memiliki pasangan sosiopat pastinya sangat menyebalkan, karena mereka cenderung tidak peduli dengan orang-orang di sekitarnya..
Dilansir dari Hellosehat, inilah 4 tanda sosiopat yang mungkin muncul pada pasanganmu.
1. Sangat mengontrol hubungan
Pasangan yang sosiopat biasanya memiliki sifat posesif dan sangat mengontrol hubungan.
Ia selalu ingin mengatur kapan dan bagaimana kamu harus melakukan sesuatu serta melarang bertemu dengan orang lain.
2. Tidak memiliki teman
Seseorang dengan gangguan kepribadian antisosial biasanya tidak memiliki teman.
Ia tidak menginginkan teman seorang pun, kecuali ada keuntungan yang bisa diambil.
3. Tidak pernah merasa bersalah
Seseorang yang memiliki sifat sosiopat akan berbalik marah ketika kamu menyebutkan kesalahannya.
Pasalnya, mereka tidak pernah merasa bersalah.
4. Bertindak ceroboh dan impulsif
Perilaku impulsif merupakan ciri yang banyak ditemui dalam seorang sosiopat dan psikopat.
Saat menginginkan sesuatu, pasanganmu merasa harus memenuhinya saat itu juga.
Jadi, dia tidak akan ragu untuk bertindak ceroboh demi mewujudkan keinginannya.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News