Punya Hobi Kuliner? Gabung Aja Bersama Komunitas RED

28 Juli 2021 07:05

GenPI.co - Siapapun bisa menjadi seorang food blogger. Bermodal suka kulineran dan bisa mendeskripsikan cita rasa makanan, profesi ini sering kali menjadi sampingan bahkan fokus bagi banyak orang.

Untuk mengembangkan potensi menjadi seorang foodie, kamu bisa bergabung dengan komunitas RED.

Komunitas ini sudah hadir sejak Agustus 2020.

BACA JUGA:  Komunitas Stress Ringan Dianggap Miring, Aksinya Jempolan

Nama RED sendiri diambil dari gabungan nama para pembentuknya, yakni Ruly Ruliana, Riani Deasy, disingkat RRRD menjadi R3D dan hasil akhirnya, RED.

"Ide untuk ada komunitas ini sebenarnya sebagai ajang untuk saling kenal dengan orang lain yang satu hobi, sehingga bisa menjalin crowd baru untuk individu masing-masing," jelas Wilson Bison, salah satu founder RED, kepada GenPI.co, Selasa (27/7/2021).

BACA JUGA:  Komunitas NPS Club Surabaya Dobrak Stigma Futsal Putri

Wilson bercerita, dalam komunitas ini foodie bisa mengenal satu sama lain orang-orang dari berbagai daerah, berbagi pengalaman, hingga bercerita info-info menarik seputar kuliner di Jakarta hingga berbagai daerah di Indonesia.

"Sebelum PPKM pernah di coba untuk rutin setidaknya satu bulan sekali seluruh anggota akan bertemu dan saling sharing. Tapi semenjak covid ini kegiatan tersebut distop dulu," jelasnya.

BACA JUGA:  Komunitas Pamulang Fingerboard Tetap Asyik saat Pandemi

Sampai saat ini dalam komunitas RED sudah berada 40 orang anggota aktif, yang terus berbagi cerita seputar kuliner.

Wilson menambahkan, komunitas ini terbuka untuk umum. Namun, tidak kalah seru bila orang-orang berkumpul dengan hobi yang sama.

Bersama dengan RED, Wilson berharap akan banyak foodie yang bisa lebih maju dan menghasilkan karya-karya berkualitas melalui kontennya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co