GenPI.co - Menjaga tubuh tetap harum di tengah aktivitas yang padat memang cukup sulit, apalagi jika sering beraktivitas di luar ruangan.
Suhu luar ruangan yang panas dapat memicu produksi minyak dan keringat berlebih, bercampur dengan polusi dan kotoran sehingga menimbulkan bau tidak sedap.
Selain bisa menurunkan rasa percaya diri, tubuh yang terasa lengket dan bau juga membuat kita tidak nyaman.
Parfum mungkin bisa menjadi solusi cepat untuk menutupi bau tidak sedap, namun tidak bisa mengurangi inti permasalahan tersebut.
Bahkan sebagian parfum bisa menimbulkan iritasi pada kulit. Untuk mengurangi bau badan, ada beberapa langkah yang bisa dilakukan.
Berikut ini lima tips tubuh harum tanpa parfum.
1. Mandi Secara Teratur
Mandi sangat penting untuk untuk menjaga kebersihan tubuh sehingga tubuh menjadi tidak bau.
Bahkan jika hanya berada dalam ruangan ber-AC atau di rumah saja, mandi dua kali sehari tetap dibutuhkan tubuh.
Karena bakteri dan kotoran yang hidup dikulit akan lebih cepat menyebar dan berkembang biak lalu bercampur dengan keringat hingga menyebabkan bau.
Selain itu, perhatikan juga untuk mengeringkan bagian-bagian lipatan seperti leher, ketiak, siku, dan belakang lutut karena agar tidak lembab dan berjamur.
2. Cukur Bulu Ketiak
Rambut berlebihan pada ketiak bisa menjadi tempat pertumbuhan bakteri sehingga cenderung menyebabkan bau tidak sedap.
Rambut berlebihan juga bisa memperlambat proses penguapan sehingga menjadi lebih lembab dan meningkatkan risiko tumbuhnya jamur.
3. Memakai Antiperspiran dan Deodoran
Antipersiran berguna untuk mengurangi keringat dan menjaga ketiak tetap kering, sedangkan deodoran membantu menutupi bau yang disebabkan bakteri.
Keduanya dapat digunakan untuk mencegah bau tidak sedap keluar dari tubuhmu.
4. Memakai Baju Berbahan Nyaman
Kenakanlah baju dengan bahan yang nyaman, ringan dan dapat menyerap keringat untuk membantu kulitmu bernapas.
Terutama jika berada di area dengan suhu udara yang tinggi, yang dapat memicu keringat berlebih sebaiknya kamu lebih memperhatikan pakaianmu.
5. Perhatikan Konsumsi Makanan
Makanan yang kita konsumsi juga sangat mempengaruhi bau badan. Disarankan untuk mengonsumsi makanan yang banyak mengandung serat seperti sayur dan buah.
Hal ini dikarenakan, serat dapat menjadi detoks alami yang membersihkan organ dalam tubuhmu, sehingga sekresi yang dihasilkan lebih bersih.
Sedangkan makanan yang mengandung belerang seperti kembang kol, kubis dan brokoli yang dapat menimbulkan bau.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News