Akhir Cinta, Suti Karno Sebut Pasangan yang Pas Bagi Si Doel

05 Mei 2019 09:00

GenPI.co — Pesinetron Suti Karno, pemeran karakter Atun dalam serial Si Doel Anak Sekolah mengungkapkan pilihannya pada wanita yang pantas bersanding dengan tokoh Bang Doel yang diperankan Rano Karno. Pilihannya tentu antara  Sarah (Cornelia Agatha) atau Zaenab (Maudy Koesnaedi).

"Kalau dulu, mungkin saya memilih Sarah. Sarah jelas memperbaiki keturunan dalam segi ekonomi pastinya. Sarah orang kaya, baik, suka ngasih Atun oleh-oleh. Logikanya begitu, saat usia Atun masih muda," ujar Suti dalam kunjungan "Si Doel The Movie 2" di Wisma Antara di Jakarta, Jumat (3/5).

Namun, Suti mengatakan tokoh Atun tidak lagi memilih Sarah. Selama 14 tahun, Sarah pergi tanpa kata, tanpa kabar, meninggalkan Doel dan keluarganya, termasuk Mak Nyak (Aminah Cendrakasih) yang sakit.

Sementara Zaenab, lanjut Suti, memilih bersama Doel sembari merawat Mak Nyak.

Baca juga:

Garap Lanjutan Film Si Doel, Ini Janji Rano Karno

Film "Si Doel The Movie 2" Resmi Rilis Poster Dan Trailer

"Orang yang mendampingi Bang Doel (adalah) Zaenab. Yang mengurus enyak, Zaenab. Masa begitu Sarah tiba-tiba datang, kami langsung mendukung dia. Enggak punya hati nurani dong," tutur dia seraya tertawa.

Suti mengatakan, dalam "Si Doel the Movie 2" yang akan tayang pada Juni, akan ada dialog Atun yang menyinggung pilihannya terhadap pasangan tokoh Doel.

Adik kandung Rano Karno itu mengaku tidak mempermasalahkan pilihan penonton yang terbagi menjadi dua tim, tim Sarah dan tim Zaenab. Penonton bebas menentukan pilihan mereka.

Suti pun menyerahkan kepada Rano sebagai sutradara terkait scene spesial Atun dan keluarga dalam film Si Doel berikutya.

"Si Doel the Movie 2" merupakan jembatan untuk keputusan akhir Doel dalam menetapkan cintanya. Rano mengatakan ada banyak momentum emas dalam film itu.

"(Film) ini banyak golden scene-nya. Sarah itu banyak bahasa yang saya sembunyikan di trailer-nya. Tidak saya ceritakan dia posisinya di mana, seperti apa. Karena itulah jawaban dari cerita kedua ini, ada pada Sarah. Film Si Doel lebih padat untuk dramanya," ujar Rano. (ANT)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Maulin Nastria
si doel   zaenab   sarah   suti karno   rano karno   sinetron  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co