Sal Priadi Deg-degan Tampil di Depan Puluhan Ribu Suporter Timnas Indonesia

10 Juni 2024 22:00

GenPI.co - Penyanyi Sal Priadi mengaku sempat gugup tampil di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) menjelang laga Timnas Indonesia versus Irak pada Kamis (6/6).

“Deg-degan tentu saja menyanyi di hadapan puluhan ribu orang,” kata Sal Priadi.

Sal Priadi menilai tampil di depan puluhan ribu penonton di stadion adalah momen baru bagi dirinya.

BACA JUGA:  SUGBK Dipakai Konser NCT Dream, Pengelola Klaim Kondisi Lapangan Tetap Baik

“Ini adalah kesempatan yang langka dan suatu pencapaian terbaru bagi saya,” ujar Sal Priadi.

Pelantun lagu Dari Planet Lain itu juga mengakui tampil di Stadion GBK adalah momen tidak terlupakan.

BACA JUGA:  Bawa Narkoba, Nicki Minaj Ditahan Jelang Konser di Inggris

“Ini juga crowd terbesar yang pernah saya hadapi,” kata Sal Priadi.

Dalam kesempatan tersebut, Sal Priadi tampil sebanyak dua kali, yakni saat jeda laga dan penghujung pertandingan. 

BACA JUGA:  Idap Covid-19, Lady Gaga 5 Kali Konser

Pada penampilan pertamanya, Sal menyanyikan lagu Indonesia Pusaka di depan puluhan ribu penonton.

Pada akhir pertandingan, Sal Priadi menyanyikan lagu Tanah Air dan Dari Planet Lain.

“Prosesnya menarik sekali. Ada di tengah-tengah penonton yang datang berbondong-bondong mendukung timnas itu pengalaman yang unik,” kata Sal Priadi. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co