Shaggydog Bawakan Lagu Di Sayidan, Penonton Bergoyang

25 September 2022 17:10

GenPI.co - Band Shaggydog memeriahkan acara Pesta Pora hari kedua yang digelar di JI-EXPO Kemayoran, Jakarta Utara, Sabtu (24/9).

Berdasarkan pantauan GenPI.co di lokasi, penonton memadati panggung IM3 untuk menantikan penampilan Shaggydog.

Sebagian penonton yang telah menyaksikan penampilan Tiara Andini bahkan masih tetap berada di depan panggung sekalian menunggu Shaggydog.

BACA JUGA:  Perampok Gasak Uang BLT Rp 50 Juta, Astaga!

Shaggydog akhirnya mulai tampil pada pukul 18.30 WIB dan langsung disambut teriakan para penonton.

Mereka terlihat membawakan sejumlah lagu yang populer di kalangan anak muda, seperti Di Sayidan dan Kembali Berdansa.

BACA JUGA:  Jika Anies Berbuat Terlarang, Partai NasDem Ogah Dukung

Sebagian penonton juga tampak menganggukkan kepala dan mengangkat tangannya ke atas ketika Shaggydog tampil.

Saat di tengah penampilan, Shaggydog sempat membagikan merchandise pakaian kepada penonton di depan panggung.

BACA JUGA:  Polri Tegaskan Tiga Kapolda Tak Terlibat Skenario Ferdy Sambo

"Ada baju untuk kalian dari sponsor di sini. Lumayan bisa menghangatkan badan," ucap dia sebelum melempar baju itu kepada penonton, Sabtu (24/9).

Setelah itu, penampilan dilanjutkan dan suasana makin meriah.

Pada akhirnya Shaggydog membawakan lagu andalannya, Di Sayidan, di penghujung penampilan.

Uniknya, lagu sempat terhenti di tengah jalan dan vokalis meminta penonton jongkok terlebih dahulu.

"Gue minta semua yang ada di sini jongkok dahulu. Mari menikmati malam ini," ucap vokalis di lokasi.

Setelah semua jongkok, tiba-tiba saja musik kembali dimulai dan membuat penonton otomatis melompat.

Penampilan akhir dari Shaggydog turut diwarnai letusan konfeti di udara. Adapun acara Pesta Pora berlangsung pada 23-25 September 2022. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya Reporter: Ferry Budi Saputra

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co