GenPI.co - Komedian Indra Jegel mengaku sulit menaruh unsur komedi dalam film Miracle In Cell No. 7 versi Indonesia.
Indra menerangkan kesulitan utamanya, yaitu harus menempatkan unsur komedi sesuai dengan porsinya.
"Sebab, Miracle In Cell No. 7 merupakan film drama. Jadi, harus selalu menakar komedinya supaya tidak berlebihan dan masih bisa diterima penonton Indonesia," ucap dia di XXI Epicentrum Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (1/9).
Saking sulitnya, Indra mengaku sampai deg-degan saat membuat jokes untuk film garapan sutradara Hanung Bramantyo tersebut.
Meskipun demikian, Indra menerangkan Indro Warkop yang pada akhirnya membantunya membangun nuansa komedi.
Dia menjelaskan Indro selalu mengingatkan Indra untuk selalu mengatur unsur komedi yang akan ditampilkan.
"Jadi, kami selalu diskusi dalam membangun komedinya, termasuk menentukan adegan komedi," tuturnya.
Seperti diketahui, Indra Jegel berperan sebagai tahanan di sel bernomor 7 bersama dengan Tora Sudiro, Rigen, hingga Bryan Dormani.
Dia bersama teman-temannya menerima kehadiran Vino G. Bastian sebagai Dodo yang merupakan seorang ayah dengan keterbatasan.
Saat di dalam tahanan itu, berbagai macam adegan komedi disajikan Indra berserta kawan-kawannya.
Adapun film Miracle In Cell No.7 bakal tayang di bioskop seluruh Indonesia mulai 8 September 2022. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News