GenPI.co - Aktor Korea Selatan Ma Dong Seok buka suara soal remake Train to Busan versi Hollywood.
Dilansir dari Collider, pemeran Gilgamesh dalam film Eternals itu mengaku sangat bersemangat menyambut pembuatan remake Train to Busan.
Ia bahkan memprediksi bahwa film tersebut bisa jauh lebih seru, gila, sadis dan menegangkan daripada versi originalnya.
"Saya pikir mereka akan membuatnya lebih menyenangkan daripada aslinya,” kata aktor yang akrab dengan sebutan Don Lee, dikutip dari Collider.
Tak hanya itu, Ma Dong Seok juga mempercayakan penggarapan remake Train to Busan kepada sutradara James Wan dan Timo Tjahtanto.
Ma Dong Seok menyebut bahwa kedua sosok tersebut sudah menjadi jaminan mutu, sehingga ia tak ragu lagi hasil karyanya.
Ia juga berharap Train to Busan versi Hollywood akan menghadirkan zombie yang menyeramkan seperti versi Korea.
“Karena itu berbasis di Korea, Train to Busan, saya menantikan zombie global yang akan kita lihat dalam film itu," lanjutnya.
Pernyataan Ma Dong Seok pun semakin memperkuat kabar keterlibatan sutradara Indonesia Timo Tjahtanto dalam penggarapan remake Train to Busan.
Train to Busan merupapakan film thriller Korea Selatan yang dirilis pada 2016. Film ini mengisahkan serangan zombie yang melanda sejumlah wilayah di Korea.
Sementara itu, Timo Tjahjanto merupakan sutradara indonesia yang sukses menggarap beberapa judul film, seperti The Night Comes fo Us, Sebelum Iblis Menjemput dan Headshot.
Sebelumnya, Timo Tjahjanto juga sempat mengunggah momen saatdirinya sedang melakukan video conference dengan aktor sekaligus sutradara Donnie Yen.
“Tidak ada yang memberi saya pelajaran yang lebih berarti tentang apa artinya menjadi orang Asia di industri film Genre internasional lebih dari pria ini (Donnie Yen),” tulis Timo dalam akun @timobros, pada 24 Oktober lalu.
Sayangnya, Timo tidak menjelaskan lebih lanjut terkait proyek yang akan dikerjakannya bersama Donnie Yen. Kita tunggu saja kabar terbarunya ya! (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News