September Ceria, Klikfilm Hadirkan Film Keren

06 September 2021 21:45

GenPI.co - KlikFilm kembali menghadirkan film-film mancanegara terbaik pada September 2021. Di antaranya adalah film terbaru aktor Liam Hemsworth yang berjudul Arkansas.

selain Arkansas dan Prisoners Of The Ghostland, ada lebih dari 40 film yang akan tayang, di antaranya adalah Yakuza Princess, Kandisha, No Man Of God, Larry Crowne, Les Miserables, Inland Empire.

Lalu ada, Almodovar, The Girl On The Bridge, Broken Embrace, Volver, The White Ribbon, The Gossip dan masih banyak lagi.

BACA JUGA:  Polisi Bakal Seret Pemilik Holywings

"KlikFilm akan selalu menghadirkan film-film bukan hanya dari berbagai macam genre setiap bulannya. Kami juga menampilkan film-film klasik yang berkualitas," ujar Direktur KlikFilm, Frederica dalam keterangannya, Senin (6/9).

Nahk, untuk menikmati film terbaik itu, kamu cukup berlangganan Rp 10 ribu per minggu di klikfilm.

BACA JUGA:  Zoya Amirin Blak-Blakan Ada 4 Bentuk Anu Pria, Nikmat Banget

berikut adalah beberapa sinopsis film yang hadir di KlikFilm.

1. Prisoners Of The Ghostland

BACA JUGA:  Terpukul Pandemi, Industri Film Dapat Sokongan Dana dari Jokowi

Prisoners of the Ghostland' mengambil latar di perbatasan berbahaya Kota Samurai di mana perampok bank (Nicolas Cage) dikeluarkan dari penjara dengan imbalan khusus.

Film arahan Sutradara Sion Sono ini, menandai apa yang kemungkinan akan menjadi salah satu upaya paling mengejutkan dan menghibur tahun ini.

2. Arkansas

Liam Hemsworth menjadi kurir narkoba, dalam film thriller garapan sutradara Clark Duke berjudul Arkansas.

Bandar narkoba Kyle Ribb (Liam Hemsworth) mendapat tawaran promosi yang menggiurkan dari bosnya, Frog (Vince Vaughn). 

Kyle diminta mengurus bisnis besar Frog di Arkansas bersama seorang anak buahnya bernama Swin Horn (Clark Duke).

Yang lebih mengejutkan lagi, Bright mengaku bahwa Frog memintanya mengambil alih kepemimpinan. Mereka mulai menjelajahi wilayah-wilayah di selatan Amerika untuk mendistribusikan narkoba.

Saat tengah mengantarkan paket ke Louisiana, peristiwa besar memaksa Kyle melakukan hal yang tak pernah dia bayangkan.

3. No Man Of God

No Man of God adalah film misteri kejahatan Amerika tahun 2021 yang disutradarai oleh Amber Sealey dan ditulis oleh Kit Lesser.

Film ini dibintangi oleh Elijah Wood, Luke Kirby, Aleksa Palladino dan Robert Patrick.

Film ini didasarkan pada transkrip kehidupan nyata yang dipilih dari percakapan antara pembunuh berantai Ted Bundy dan Agen Khusus FBI Bill Hagmaier.

Film ini ditayangkan perdana di Festival Film Tribeca pada 11 Juni 2021. Film ini dirilis di Amerika Serikat Serikat pada 27 Agustus 2021 oleh RLJE Films

4. Volver

Film ini dibintangi aktris Penélope Cruz dan Lola Dueñas yang berperan sebagai kakak adik, dan Carmen Maura sebagai ibu mereka.

Volver memenangkan kategori Skenario Terbaik dan Aktris Terbaik (dimenangkan bersama-sama oleh enam aktrisnya) dalam Cannes Film Festival 2006.

Pada tahun 2007, Penelope Cruz dinominasikan sebagai Aktris Terbaik dalam Academy Awards ke-79, tetapi kalah dengan terhormat kepada Helen Mirren untuk film The Queen.

Suatu malam, seorang penghibur memudar campur tangan ketika seorang wanita merenungkan bunuh diri, memulai hubungan yang aneh dan tak terduga. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co