Comeback, Selena Gomez Bakal Bintangi Serial Komedi Misteri!

01 September 2021 09:30

GenPI.co - Ada kabar gembira untuk para penggemar Selena Gomez.
 
Aktris dan penyanyi cantik ini akan kembali ke industri seni peran, dengan memerankan serial drama komedi misteri dan juga kriminal yang berjudul Only Murders In The Building.

Dalam serial yang akan ditayangkan di platform Hulu tersebut, Selena akan beradu peran dengan dua komedian veteran, Steve Martin dan Martin Short.
 
Bergabungnya Selena memberikan warna baru dan segar pada relasi yang terbangun di antara Martin Short dan Steve Martin.
 
Diketahui, Martin Short dan Steve Martin telah berkarier bersama selama 35 tahun, baik sebagai rekan kerja hingga sahabat.

Martin Short dan Steve Martin sudah mulai bekerja sama dalam film Three Amigos! Pada tahun 1986.
 
Chemistry antara keduanya begitu baik, sehingga mereka pun kembali berkolaborasi dalam film bergenre komedi Father of the Bride pada tahun 1991.

BACA JUGA:  Lose You To Love Me, Lagu yang Ditulis Selena Gomez untuk Mantan

Sementara itu, serial Only Murders In The Building mengisahkan tentang tiga orang tetangga, yaitu dua laki-laki tua dan satu wanita muda yang mencoba memecahkan kasus pembunuhan di apartemen Manhattan.

Mereka memecahkan misteri kriminal tersebut sambil merekamnya lewat podcast.

BACA JUGA:  Selena Gomez Alami Pelecehan di Acara TV, Fans Murka!

Serial drama komedi misteri ini terdiri dari 10 episode untuk musim pertamanya dan mulai tayang pada Selasa (31/8) di Amerika Serikat. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Yasserina Rawie

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co