GenPI.co - Film romantis menjadi salah satu genre yang digemari banyak orang.
Di Netflix, kamu bisa menemukan sejumlah film romansa yang menyajikan kisah yang manis dan bikin baper.
Berikut 5 rekomendasi film romantis di Netflix yang bisa bikin kamu baper saat menyaksikannya.
1. About Time (2013)
Film ini mengisahkan seorang pria muda bernama Tim Lake, yang memiliki kemampuan untuk melakukan perjalanan waktu.
Tim pun menggunakan kemampuannya untuk pergi ke London dan mencari cinta.
About Time dibintangi oleh Rachel McAdams, Domhnall Gleeson, Margot Robbie, Lydia Wilson, dan Bill Nighy.
2. Crazy Rich Asians (2018)
Crazy Rich Asians mengisahkan tentang seorang profesor ekonomi bernama Rachel Chu yang diajak kekasihnya, Nick Young untuk pergi ke Singapura.
Tanpa disangka, Nick Young rupanya berasal dari keluarga yang sangat kaya raya.
Film ini dibintangi oleh Constance Wu, Henry Golding, Awkwafina dan Michelle Yeoh.
3. The Princess Switch (2018)
Film komedi romantis bernuansa Natal ini mengisahkan tentang dua orang berwajah identik yang memiliki kehidupan berbeda.
Stacy merupakan seorang penjual kue, sedangkan Margaret adalah seorang putri kerajaan.
The Princess Switch dibintangi oleh Vanessa Hudgens, Sam Palladio, Nick Sagar, dan Mark Fleischmann.
4. To All the Boys I've Loved Before (2018)
Film ini menceritakan seorang remaja bernama Lara Jean yang pendiam dan pemalu.
Setiap kali menyukai seorang pria, ia menuliskan surat kepada pria itu tentang perasaannya.
To All the Boys I've Loved Before diadaptasi dari novel karangan Jenny Han dengan judul yang sama.
5. Tune in for Love (2019)
Tune in for Love merupakan film romansa Korea Selatan yang mengisahkan pasangan yang kerap putus nyambung.
Film ini dibintangi oleh Jung Hae In, Kim Go Eun, Jung Yoo Jin, dan Park Hae Joon. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News