GenPI.co - Michael B. Jordan memberi tanggapan terkait rumor yang menyebut dirinya akan memerankan karakter Superman dalam reboot film DC mendatang.
Pada bulan Februari lalu, diberitakan bahwa J.J. Abrams akan me-reboot film Superman untuk Warner Bros. bersama Ta-Nehisi Coates sebagai penulis naskahnya.
BACA JUGA: Intip Penampilan Chris Pratt di The Tomorrow War, Sangar Banget!
Nama Michael B. Jordan pun disebut masuk ke dalam daftar kemungkinan aktor yang akan memerankan Superman Hitam.
Dilansir dari Cinepop, Jordan mengaku tidak mengetahui rumor tersebut.
Namun, ia merasa cukup tersanjung setelah mengetahui namanya dipertimbangkan untuk peran tersebut.
“Saya tidak benar-benar mengetahui apa yang terjadi. Tetapi saya pikir banyak orang yang ingin dan berharap kulit hitam memimpin peran yang heroic,” ujar Michael B. Jordan.
Jordan sendiri sebelumnya pernah memerankan Erik Killmonger di film MCU Black Panther.
BACA JUGA: Tayang Mei 2021, Nih Rekomendasi 4 Film Terbaru Netflix!
Sementara itu, karakter Superman DCEU sebelumnya diperankan pertama kali oleh Henry Cavill di film Man of Steel pada tahun 2013.
Cavill juga telah memerankan karakter Kal-El di berbagai sekuelnya seperti Batman v Superman dan Justice League. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News