GenPI.co - Libur Lebaran banyak dimanfaatkan orang-orang untuk berwisata bersama keluarga atau kerabat.
Demi membuat diri merasa bahagia dan kondisi keuangan tetap stabil, ada baiknya setiap orang melakukan perencanaan anggaran lebih dulu sebelum pergi berlibur.
Tour guide Elsa Yulied mengungkapkan untuk mengatur keuangan sebelum bepergian sangatlah penting.
Hal ini dilakukan agar perjalanan liburan terasa lebih menyenangkan tanpa beban.
"Liburan tapi tidak direncanakan anggarannya hanya akan membuat kamu menyesal ketika pulang berlibur, bahkan kondisi keuangan bisa kian memburuk," kata Elsa kepada GenPI.co, Kamis (5/5).
Berikut adalah empat tips mengatur keuangan agar tidak boros selama liburan:
Penting untuk tidak terlalu rumit membuat anggaran. Pasalnya, jika membuat anggaran terlalu sulit, kamu sendiri cenderung melanggar aturan yang di buat.
"Buatlah anggaran yang praktis dan tidak akan merasa kesulitan sendiri dengan aturan yang sudah di buat," ujarnya.
Hal yang paling penting untuk diperhatikan, yakni meminimalkan biaya.
Perhitungan minimalisasi biaya bisa dimulai dari pemilihan moda transportasi, hotel, hingga makanan.
Tidak ada salahnya meminta bantuan teman yang sudah sering bepergian untuk membuat anggaran liburan.
Hal ini bisa membuat kamu mengetahui mana yang penting dan tidak terkait pengeluaran.
Terakhir, salah satu hal yang efektif untuk dilakukan, yakni melacark pengeluaran selama liburan dengan aplikasi mobil banking.
"Selama liburan tidak sedikit orang dengan mudahnya menggunakan aplikasi mobile banking, hal ini memudahkan untuk melacak keluar masuknya uang," tuturnya. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News