Dukung Sektor Pariwisata, Bandara Atung Bungsu Dikembangkan

20 Januari 2022 13:24

GenPI.co - Dalam rangka mendukung sektor pariwisata, Bandara Atung Bungsu dikembangkan Kemenhub.

Bandara ini berlokasi di Desa Mingkik, Kecamatan Dempo, Kota Pagar Alam, Provinsi Sumatera Selatan.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan pengembangan bandara dilakukan untuk mendukung sektor pariwisata di Kota Pagar Alam.

BACA JUGA:  Bandara Taufiq Kiemas Beroperasi Hanya Dua Hari dalam Seminggu

“Dua tahun lalu saya datang ke sini keadaannya belum baik. Sekarang, kondisinya sudah di atas rata-rata untuk bandara dengan panjang runway 1.600 meter yang ada di Indonesia,” ujar Budi, Rabu (19/1).

Budi memaparkan, Kota Pagar Alam merupakan salah satu destinasi wisata potensial di Sumsel.

BACA JUGA:  Pengembangan Bandara Sultan Kaharuddin III Didukung Menhub

Oleh karena itu, dia mengajak pemerintah daerah untuk mendukung optimalisasi prasarana dan sarana transportasi yang sudah ada dengan mempromosikan potensi wisatanya.

“Prasarana bandaranya sudah memadai. Tinggal dukungan Pemda untuk proaktif mengoptimalkan penerbangannya,” katanya.

BACA JUGA:  Bandara Sultan Thaha Jadi Tempat Promosi Produk UMKM

Wali Kota Pagar Alam Alpian Maskoni menyampaikan terima kasih kepada Kemenhub yang telah membangun fasilitas transportasi udara di Kota Pagar Alam.

“Kami berharap kondisi Pagar Alam yang sempat terpuruk karena pandemi dapat segera pulih kembali. Dengan kehadiran bandara yang megah ini, diharapkan dapat segera diikuti penambahan penerbangan secara rutin,” ujarnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Novianti Siswandini

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co