Sandiaga Uno Beri Bukti Ekonomi Menggeliat Lagi

02 Januari 2022 23:40

GenPI.co - Menparekraf Sandiaga Uno mengapresiasi penerapan protokol kesehatan di Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta.

Dia memuji pengujung yang mematuhi prokes, termasuk operasional yang berakhir pukul 15:00 WIB.

“Bisa dilihat oleh teman-teman bahwa waktu operasional sampai jam 15.00 WIB ini dipatuhi," jelas Sandiaga Uno, Sabtu (1/1)

BACA JUGA:  Sandiaga Uno Punya Taktik Jitu, Kece Badai

Sandiaga menjelaskan, ada 30 ribu pengunjung yang telah mendaftar secara daring untuk berkunjung ke Taman Margasatwa Ragunan pada Minggu (2/1).

Menurut Sandiaga Uno, apa yang telah dicapai Ragunan adalah sesuatu yang patut disyukuri.

BACA JUGA:  Sandiaga Uno Minta Ajang Formula E Turut Melibatkan Pelaku UMKM

“Kita perlu betul-betul rasakan bagaimana geliat ekonominya," lanjut Sandiaga.

Dia menjelaskan, tahun 2022 akan menjadi momentum kebangkitan ekonomi nasional dan pembukaan lapangan kerja.

BACA JUGA:  Taat Prokes, Taman Impian Jaya Ancol Dipuji Sandiaga Uno

"Saya mengajak seluruh pihak terkait bersama-sama berinovasi dan menghadirkan terobosan ekonomi rakyat yang tepat sasaran, tepat manfaat, dan tepat waktu," kata Sandiaga.

Menurut Sandiaga, hal itu akan membangkitkan ekonomi nasional dan membuka lapangan kerja secara cepat.

"Kita hadirkan suatu terobosan ekonomi rakyat yang bisa menyentuh lini kehidupan masyarakat yang bisa menggeliatkan kembali (perekonomian, red)," tutur Sandiaga. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng Reporter: Asahi Asry Larasati

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co