GenPI.co - Harga emas Antam lesu, karena telah turun selama dua hari perdagangan.
Sementara itu, harga emas di pasar dunia pada penutupan perdagangan Selasa (4/10/2021) atau Rabu pagi WIB juga turun, setelah tiga hari mampu menguat tanpa putus.
Bagaimana dengan harga emas Antam pada hari ini, Rabu (6/10/2021)?
Adapun harga emas Antam dengan bobot 1 gram pada Rabu (6/10/2021) turun Rp 5.000 menjadi Rp 917.000.
Gerak harga emas Antam (Rp/gram)
6 Oktober: 917.000
5 Oktober: 922.000
4 Oktober: 924.000
2 Oktober: 923.000
1 Oktober: 922.000
30 September: 913.000
29 September: 913.000
Sementara itu, harga buyback emas Antam pada hari ini juga turun Rp 5.000 menjadi Rp 805.000 per gram, pukul 08.00 WIB.
Harga emas Antam telah turun dua hari. Emak-emak bisa menangis, nih.
Bagaimana dengan harga emas di pasar dunia?
Kontrak emas paling aktif untuk pengiriman Desember di Bursa Comex New York Exchange pada penutupan perdagangan Selasa (5/10/2021) atau Rabu pagi WIB turun USD 6,7 atau 0,38 persen menjadi USD 1.760,90 per troy ounce.
Gerak harga Comex (USD/troy ounce)
5 Oktober: 1.760
4 Oktober: 1.767
1 Oktober: 1.758
30 September: 1.757
29 September: 1.722
28 September: 1.737
Harga logam mulia melemah, di tengah kenaikan imbal hasil obligasi pemerintah AS dan dolar yang lebih kuat.
Kondisi ini terjadi ketika para investor menunggu data penggajian (payrolls) non-pertanian AS yang akan dirilis akhir pekan ini.
"Pergerakan naik dolar dan imbal hasil obligasi, setelah kemunduran ringan beberapa hari terakhir, dan rebound pasar ekuitas mendorong emas turun," kata Direktur Perdagangan Logam High Ridge Futures, David Meger dilansir dari Antara.
Indeks dolar AS menguat di dekat level tertinggi satu tahun minggu lalu terhadap rival utamanya, membuat emas lebih mahal bagi pemegang mata uang lainnya.
Imbal hasil obligasi AS tenor 10 tahun yang dijadikan acuan, yang pekan lalu naik ke level tertinggi sejak Juni di 1,5670 persen, terakhir naik di 1,5223 persen.
Berikut rincian harga emas batangan Antam di Butik Logam Mulia Pulo Gadung, Jakarta Timur, dikutip dari laman logam mulia Rabu, 6 Oktober 2021 (gram-rupiah), pukul 08.00 WIB sebelum pajak.
0,5-508.500
1- 917.000
2-1.774.000
3-2.636.000
5-4.360.000
10-8.665.000
25-21.537.000
50-42.995.000
100-85.912.000
250-214.515.000
500-428.820.000
1.000-857.600.000 (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News