GenPI.co - Makin banyaknya kalangan di dunia bertransaksi kripto, menyebabkan sejumlah pihak ingin memberikan kenyamanan bagi para investor.
Kini kripto yang merupakan mata uang digital, makin pepet fasilitas dari mata uang resmi suatu negara.
Seperti diketahui, transaksi uang yang terdapat di rekening tidak harus lewat kasir perbankan, melainkan bisa lewat anjungan tunai mandiri (ATM).
Tak cuma uang fisik, kini ATM untuk kripto juga bermunculan.
Dilansir dari cointelegraph, di Honduras, negara di Amerika Tengah, kini sudah tersedia ATM Bitcoin.
Dengan mesin yang dinamakan "la bitcoinera", memungkinkan penggemar kripto untuk membeli BTC dan ETH menggunakan mata uang setempat.
Dengan catatan, transaksi lewat ATM bisa dilakukan asalkan penggunanya bersedia memindai ID dan mengungkapkan informasi pribadi tertentu.
TGU Consulting Group, sebuah perusahaan Honduras yang berbasis di ibu kota Tegucigalpa, dilaporkan telah memasang ATM Bitcoin pertama di negara itu.
Mesin la bitcoinera memungkinkan penggemar kripto untuk membeli BTC dan Ether (ETH) menggunakan mata uang setempat.
Keberadaan ATM ini sekaligus menjadi cara otomatis pertama untuk membeli kripto di Honduras.
Anggota parlemen di beberapa negara Amerika Tengah telah mengambil lebih banyak posisi pro-kripto, karena pasar terus tumbuh.
Sebelumnya El Salvador, negara yang berbatasan dengan Honduras, juga telah memasang ATM Bitcoin di seluruh negeri sebagai persiapan agar kripto diterima sebagai alat pembayaran yang sah mulai 7 September 2021. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News