Jaringan 4G XL Axiata Nyaris Jangkau 100 Persen Desa di Lampung

12 Juli 2021 07:40

GenPI.co -  

PT XL Axiata memperluas jaringan data di seluruh wilayah layanan, termasuk Provinsi Lampung.

Perluasan tersebut seiring dengan tumbuhnya trafik dan jumlah pelanggan.

BACA JUGA:  XL Axiata Lakukan Vaksinasi Covid-19 untuk Karyawan dan Keluarga

Dikutip dari laman xlaxiata, saat ini jaringan 4G XL Axiata telah menjangkau sekitar 92 persen desa yang ada di seluruh provinsi tersebut.

Yaitu ada sebanyak 2.431 desa dari total 2.653 desa, yang berada di 205 kecamatan.

BACA JUGA:  XL Axiata Gandeng YABB Beri Pelatihan untuk 1.000 Anak Muda

“Makin luasnya jaringan hingga ke pelosok pedesaan, serta meningkatnya kualitas jaringan yang mampu menghadirkan kenyamanan pelanggan," kata Group Head XL Axiata West Region, Desy Sari Dewi dikutip dari laman xlaxiata yang diunggah belum lama ini.

Dia mengemukakan, saat ini seluruh wilayah Lampung, jaringan XL Axiata diperkuat lebih dari 3.300 BTS, termasuk di antaranya lebih dari 1.400 BTS 4G.

BACA JUGA:  Selera Anak Muda Banget, XL Axiata Rilis Paket Suka Suka AXIS

“Jumlah BTS ini akan terus bertambah seiring dengan perluasan jaringan yang terus berlangsung, termasuk ke area-area baru yang sebelumnya belum terjangkau layanan seluler,” ujar Desy Sari Dewi.

Dikemukakan, perluasan jaringan masih terus berlanjut.

Untuk saat ini antara lain sedang dalam proses pembangunan jaringan di wilayah Kabupaten Lampung Utara dan Kabupaten Tanggamus.

Menurut Desy, selain perluasan, peningkatan kualitas jaringan data juga terus dilakukan di semua kota/kabupaten.

Hal ini, ujar dia, mengingat pertumbuhan trafik yang cukup signifikan setiap tahunnya, bahkan ada yang meningkat hingga 200 persen.

Peningkatan kualitas jaringan yang dilakukan antara lain pada RAN dan transport untuk memperbesar kapasitas jaringan. sehingga layanan yang diterima oleh pelanggan menjadi lebih baik.

Hasilnya, kualitas jaringan data secara rata-rata bagus untuk mengakses berbagai jenis layanan data, termasuk yang berkapasitas besar seperti streaming video.

Adapun beberapa wilayah yang sudah mendapatkan peningkatan kualitas jaringan antara lain Tanggamus, Pesisir Barat, Way Kanan, Lampung Barat, dan Lampung Utara. (*)

GenPI.co -  

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina
xl axiata   4g   lampung   internet   excl  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co