GenPI.co - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno menyiapkan strategi khusus untuk memulihkan kondisi ekonomi di Bali yang terpuruk akibat pandemi Covid-19.
Sandiaga mengatakan pemerintah akan mempercepat distribusi vaksin Covid-19 khusus di Bali.
“Target 6 juta dosis kami berikan sebelum akhir Julia tau awal Agustus,” katanya, dalam sebuah acara virtual, Jumat (2/7).
Strategi percepatan vaksinasi ini ditujukan agar masyarakat di Pulau Dewata ini bisa memiliki kekebalan tubuh dan komunitas dari virus SARS-CoV-2.
Kegiatan pariwisata dan ekonomi kreatif pun bisa kembali dilakukan seperti sebelum saat pandemi.
Sandi mengungkapkan untuk langkah kedua yakni menggencarkan Cleanliness, Health, Safety, Enviromental Sustainabilty (CHSE) kepada seluruh pengelola atau pegiat wisata.
Kemudian untuk langkah selanjutnya menyusul penetapan pemberlakuan PPKM darurat yakni mendorong adanya dana hibah.
Sandi mengatakan pihaknya akan mendorong lagi dana hibah pariwisata untuk masyarakat bali sejingga ada likuiditas.
“Doakan saja semoga program hibah pariwisata ini bisa kita gelontorkan di pertengahan atau akhir kuartal ketiga,” ucapnya.
Menurut Sandi, ali menjadi salah satu wilayah di Indonesia yang mengalami kemerosotan dari segi ekonomi akibat pandemi Covid-19 karena pembatasan aktivitas pariwisata dan hiburan.
Padahal Bali dikenal sebagai destinasi wisata kelas internasional yang mayoritas penduduknya menggantungkan pendapatannya dari kegiatan wisata. (ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News