GenPI.co - Dunia hiburan memang keras. Mitos itu bukanlah hal yang tabu bagi para pelakunya.
Aku yang seorang gitaris band sudah malang melintang di dunia seperti ini.
BACA JUGA: Aku Sikat Bupati Janda Itu Sebelum Duduk di Pelaminan
Semua berawal dari kehadiran vokalis perempuan bernama Nissa langsung membuat bandku menjadi bergairah.
Para personelnya langsung jadi semangat. Belakangan aku tahu, Nisa ini adalah seorang janda anak satu.
Dia dekat produser kami, maka dari itu gosip beredar dia dipromosikan menjadi vokalis baru karena ada 'perjanjian khusus'.
Seketika band kami pun namanya melambung. Kami setiap minggu berganti-ganti kota untuk manggung di banyak tempat.
BACA JUGA: 4 Tips Jitu Berkencan Dengan Seorang Janda, Nomor 3 Perhatikan
Berpindah tempat dengan waktu yang singkat membuat kebersamaan kami terjalin dengan cepat. Secara khusus, aku dan Nissa pun menjadi dekat.
Kami sering mengobrol banyak hal soal pekerjaan, cinta, dan tentu saja soal isu skandal perjanjian khusus yang samar-samar terdengar.
"Iya gitu, deh. Kalau enggak kaya ini, sulit naik," kata Nissa.
Aku pun kaget, walaupun sebenarnya hal itu sudah cukup biasa. Akan tetapi, aku pikir gosip awal ini hanya humor semata.
Aku pun jadi tahu baik dan buruk soal hubungan Nissa dengan produser.
Makin Nissa terbuka, makin dia dekat denganku. Kami pun jadi sering pergi bareng.
Bahkan, di suatu konser antarkota, kami menginap bareng di satu kamar.
"Enggak apa-apa sekali-kali, mumpung si bos lagi enggak ikut," katanya.
Saat itu, hal indah pun terjadi. Terlebih, pemandangan hotel itu sungguh amazing.
Debur pantai dan kerlip lampu kota itu menambah gairah kami.
Singkatnya, kami menyelesaikan hal itu dengan rasa kagum di antara kami.
Aku pikir semua aman, tetapi seminggu kemudian semua berubah.
Sang produser tahu, tanpa banyak penjelasan, aku didepak.
Hubunganku dengan Nissa pun terputus. Malam itu menjadi satu di antara yang terindah. Meskipun pada akhirnya, hari ini aku harus memulai membuat band baru lagi.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News